Seratnya yang liat dan elastis sangat baik dalam menahan beban (baik beban tekan/tarik, geser, maupun tekuk).
Baca juga : Smartruss Teknologi Tahan Gempa
Fakultas Kehutanan IPB mengungkapkan fakta bahwa kuat tekan bambu (yang berkualitas) sama dengan kayu, bahkan kuat tariknya lebih baik daripada kayu.
Bahkan, dengan kekuatan seperti ini, jenis bambu tertentu bisa menggantikan baja sebagai tulangan beton.
Gempa Eko Prawoto—salah satu arsitek yang mengembangkan konstruksi bambu—menyatakan bahwa sebagai pemilih rumah tak perlu ragu untuk memakai material bambu sebagai struktur bangunan.
Proyek bermaterial bambu yang baru selesai dikerjakan Eko Prawoto adalah bangunan Community Learning Center, sebuah pusat studi di Cilacap, Jawa Tengah.
Struktur bangunan ini seluruhnya terbuat dari 3 jenis bambu, yakni bambu petung/betung, bambu legi, dan bambu tali/apus.
Baca juga : Negara Ini Bangun Rumah Tahan Gempa Dari Limbah Botol Plastik Lho!
Ketiga jenis ini digunakan untuk keperluan berbeda.
Untuk kolom utama, misalnya, ia menggunakan jenis betung berdiameter 16 cm.
Proyek bambu lain yang ia rancang adalah bangunan—juga berkonstruksi bambu—di Timor Leste.
Pada konstruksi bambu rancangannya, Eko Prawoto menggunakan baut 12 mm dan ijuk untuk menyambung antarbambu.