Keelastisan ini menyebabkan struktur bangunan tidak mudah patah, ketika gempa hanya terombang-ambing ke kanan kiri yang kemudian kembali tegak dan jatuh kembali ke tempat semula.

Rumoh Aceh Tahan Gempa Tidak Dipagari
Tiga komponen struktur utama yang menjadi pusat kekokohan bangunan meliputi pondasi sebagai pusat beban bangunan terbesar, kemudian tiang dan balok antar tiang sebagai penyalur beban dari atas dan dari samping, serta rangka atap sebagai penyangga beban elemen paling atas bangunan dan dari samping atas.

Rumbia untuk Atap Rumoh Aceh
Atap rumoh Aceh yang berbahan rumbia juga memiliki andil besar dalam memperingan beban bangunan sehingga saat gempa tidak mudah roboh. Fungsi yang lain rumbia juga menambah kesejukan ruangan.