IDEAonline -Tren yang berkembang di dunia furniture saat ini ialah lemari dengan desain pintu minimalis yang tidak memiliki gagang pintu alias pintu geser.
Marketing Pro Design City of Tomorrow, Asmi Amrullah mengatakan, desain lemari minimalis dengan pintu geser sekarang sedang populer.
Sebab kata dia, lemari sliding door atau lemari pintu geser tersebut terkesan lebih elegan, simple, namun fungsional karena bisa menghemat ruang.
"Lemari sliding bisa memberikan kesan kamar lebih luas. Maka dari itu, desain seperti ini sangat cocok diterapkan untuk hunian yang tidak memiliki banyak ruang," ujarnya pada TribunJatim.com di Pro Design City of Tomorrow, Surabaya, Selasa (14/8/2018).
Baca Juga:Layaknya Rumah Hantu, Begini Kondisi 5 Bandara yang Ditelantarkan
Baca Juga:Sambut HUT ke-73 RI, Bandara Soekarno Hatta Sulap Terminal 3 Jadi Tempat Perlombaan
Terkait bahan lemari yang ditawarkan di Pro Design City of Tomorrow, dikatakan Asmi, kebanyakan menggunakan bahan dasar kayu plywood atau multipleks.
Plywood atau multipleks ini merupakan kombinasi lapisan serat dan kulit kayu dengan lapisan permukaan luar lebih kuat daripada lapisan tengah.
"Jadi kayunya tidak mudah melengkung, lebih tahan lama dan mudah dibentuk, terutama untuk pembuatan furniture rumah," jelas Asmi.
Selain itu, harganya juga tidak terlalu mahal sehingga desainnya pun mayoritas lebih beragam dengan warna-warna seperti white glossy, yellow ivory, dan brown walnut.
Baca Juga:6 Panduan Memasang Karpet di Ruang Makan, Suasana Pun Berubah