IDEAonline -Warna kayu biasanya jadi andalan untuk warna pintu depan rumah.
Tapi, jika semua warna pintu depan rumah berwarna kayu, tentu membosankan juga.
IDEALovers bisa mencoba warna lain pada pintu untuk memberikan suasana baru pada eksterior rumah, selain itu juga bisa memberikan kejutan bagi tamu yang berkunjung.
Apalagi, pintu masuk merupakan salah satu hal yang pertama kali dilihat.
Baca Juga : Salah Pilih Warna 'Kelar Idup Lo', Cek Lima Hal Sebelum Memasang Wallsticker
Nah, sebelum memilih warna untuk pintu depan rumah, dikutip dariKompas.com, ada beberapa tips yang perlu IDEALovers lakukan.
Apa saja itu? Simak ulasan berikut yuk!
1. Ketahui Sedikit Pengetahuan tentang Warna
Agar warna yang dipilih tidak terkesan norak, IDEALovers bisa menggunakan alat bantu bernama color wheel atau roda warna.
Ada enam teori yang digunakan, yakni monokromatik, analog, komplementer, paduan tiga warna, kompleks, dan komplementer terpecah tunggal.
Di dalam roda warna teori komplementer, terdapat 12 warna.