IDEAonline - Bila kebanyakan artis membuka bisnis kuliner seperti kue atau restauran, jalur berbeda dipilih oleh Zaskia Gotik.Mengikuti jejak Ayu Ting Ting, penyanyi dangdut dengan nama asli Surkianih ini malah memilih bisnis kontrakan.Lokasi kontrakan milik Zaskia ini berada di daerah Cikarang, Jawa Barat, yang merupakan kampung halaman pelantun lagu Satu Jam ini.
Bisnis kontrakan Eneng, panggilan akrab Zaskia Gotik, sudah berjalan sejak beberapa tahun terakhir.Sekarang, perempuan yang tanggal 27 April lalu genap berusia 28 tahun ini memiliki total 10 pintu rumah petak. “Saya rasa, bisnis kontrakan adalah usaha dan investasi yang awet ke depan,” ujarnya.Profesi sebagai artis, menurut Eneng, belum tentu awet bertahan lama.
Baca Juga : Tajir Melintir dari Lahir, Rumah Nenek Raffi Ahmad Seharga Rp 100 Miliar, Tampilannya Begini?
Makanya, menyiapkan bisnis kontrakan yang saat ini jadi penghasilan pasif (passive income) jauh-jauh hari sebuah keharusan buat penyanyi dangdut yang populer dengan goyang itik.
Kelak, usaha ini jadi penghasilan utama.
Untuk bisnis kontrakan ini eneng, dilansir dari tayangan Silet pada akun Youtube Cumicumi, menyerahkan semuanya kepada sang ayah.
Ia hanya menyediakan dana yang dikabarkan hingga miliaran rupiah untuk pembangunan kontrakan miliknya tersebut.Itu sebabnya, Eneng terus menyisihkan honor atau pendapatan dari dunia hiburan untuk membangun kontrakan lainnya.Namun untuk beberapa tahun ke depan, ia ingin bisnisnya itu fokus di Cikarang. Alasannya, agar lebih mudah diawasi.
Baca Juga : Jatuh Miskin di Penjara, Begini Penampakan Rumah TKP Saipul Jamil yang Dijual!
Kontrakan 10 pintu milik Zaskia ini berdiri di atas tanah seluas 150 meter persegi.
Dua lantai dan berwarna coklat, kontrakan Zaskia tampak lebih modern dibanding rumah-rumah di sekitarnya.