IDEAonline -Musim hujan segera tiba, beberapa wilayah di Indonesia mulai diguyur hujan.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi sejumlah wilayah di Jabodetabek diguyur hujan disertai kilat atau petir hari ini, Senin (22/10/2018).
Pagi hari ini wilayah Jabodetabek diprediksi cerah hingga diselimuti awan.
Pada siang hari ini, wilayah Jakarta Barat akan dilanda hujan ringan. Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulaun Seribu cerah berawan. Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diprediksi hujan lokal.
Sementara, Depok, Bogor, dan Tangerang diprediksi diguyur hujan.
Baca Juga : Musim Hujan Tiba! Ini Tips Cegah Taman Rumah Banjir Saat Musim Hujan
Saat musim hujan, hal yang paling ditakutkan terjadi di rumah adalah kebocoran.
Rumah yang bocor merupakan masalah yang cukup menyulitkan.
Oleh karena itu, penanganan dini agar rumah terhindar dari kebocoran, sangat diperlukan.
Berikut 4 cara yang bisa diikuti untuk mencegah kebocoran di rumah menghadapi musim hujan.
Yuk simak ulasannya!