IDEAonline - Seni merupakan luapan ekspresi manusia yang dituangkan dalam berbagai bentuk yang dipercaya mampu menggugah emosi.
Itulah sebabnya, memajang karya seni tak hanya memperindah ruangan, tapi juga membuat suasana menjadi lebih hangat dan hidup.
Dengan adanya seni pula, dapat menjadi penguat konsep rumah sekaligus mewakili cita rasa penghuninya.
Ungkapan tadi rasanya cukup mewakili gambaran seseorang apabila melangkahkan kaki ke dalam salah satu apartemen di U-Residences ini.
Bagaimana tidak, di setiap sudut apartemen ini, banyak terpampang lukisan dan karya seni.
Baca Juga : Cocok untuk Minimalist Living, Intip Apartemen 33 M2 yang Didesain Open Plan Ini
Tak sampai di situ saja, banyak pula bunyi-bunyi kata motivasi yang tertuang dalam bentuk tipografi.
Sekilas terlintas di benak bahwa sang penghuni memang seakan menciptakan “galerinya” sendiri.
Berangkat dari sebuah alasan bahwa letak apartemen ini berdampingan dengan lokasi kampus Universitas Pelita Harapan, lantas apartemen ini pun didesain sedemikian rupa untuk mewakili kepribadian anak kampus.
Dibangun dengan konsep casual quirky berkombinasi dengan modern retro style, apartemen ini memang dirancang khusus untuk para kawula muda.
Sebagai desainer interior, 2madison, berhasil membuat semua ruang menjadi tempat tinggal yang nyaman.