Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mau Tampil Eksklusif namun Budget Terbatas, Pakai Saja Kulit Sintetis

Johanna Erly Widyartanti - Senin, 31 Desember 2018 | 10:00
Tampilan elegan mirip seperti kulit asli, kulit sintetis lebih mudah dirawat.

Tampilan elegan mirip seperti kulit asli, kulit sintetis lebih mudah dirawat.

IDEAOnline-Sesuai namanya, kulit sintetis adalah kulit tiruan.

Namanya juga tiruan, maka bahan penyusunnya tentu bukan dari kulit asli.

Bahan baku kulit sintetis adalah PVC (Poly Vinyl Chloride).

Menurut Maulana Martadi, Managing Director MBtech, komposisi material penyusun kulit sintetik terdiri dari resin, foam, skin, dan top coating.

Komponen material penyusun inilah yang membuat kulit sintetis sangat kuat.

Penggunaannya pun makin beragam. Kulit sintetis digunakan juga untuk bahan head board tempat tidur.

Penggunaannya pun makin beragam. Kulit sintetis digunakan juga untuk bahan head board tempat tidur.

Bahan plastik inilah yang membuatnya tak berpori.

Karena merupakan material yang tidak berpori, salah satu kelemahan dari kulit sintetis adalah panas dan “berkeringat”.

Namun, kulit sintetis dengan kualitas yang baik akan dilengkapi dengan material aditif tertentu pada proses pembuatannya, sehingga efek panas ketika digunakan bisa diminimalkan.

Dan ini akan memberi tambahan kenyamanan bagi penggunanya.

Baca Juga : Sofa Kulit Bermasalah? Pakai 7 Cara Ini Agar Kembali Cemerlang

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular