IDEAonline - Dalam dunia lanskap, tanaman udara atau air plant menjadi tanaman yang memiliki banyak fakta menarik.
Air plant menjadi salah satu tanaman favorit masyarakat perkotaan untuk dipelihara lantaran perawatannya yang mudah.
Jenis tanaman ini beragam, sebagian besar adalah tanaman tilandsia, sejenis tumbuhan bromelia seperti gemini flora, lonanta, dan andreana magnusiana.
Cara menanam tanaman ini pun sangat muda, IDEA lovers cukup meletakkannya di atas kawat dengan posisi mendatar atau horizontal.
Baca Juga : Selain Dimakan, 5 Makanan Ini Bisa untuk Menyuburkan Tanaman di Rumah
Ada beberapa fakta menarik mengenai tanaman udara ini, IDEA sudah merangkum 5 fakta menarik tentang air plant.
Buat kamu yang ingin tahu lebih lengkapnya, simak informasinya berikut.
1. Makan dan Minum dari Udara
Nama air plant diambil karena semua kebutuhan hidup tanaman ini, seperti makanan dan minuman diambil dari udara.
Makanan dan air diserap melalui sel-sel bernama trichrome yang lokasinya terdapat pada daun, bukan akar.
Akar hanya berfungsi sebagai pegangan antara satu tanaman dengan tanaman lainnya.
Jadi, tanaman ini mampu hidup dan tumbuh walaupun tanpa media tanam.