5.Jaringan air dan udara.
Pada ruang utilitas selalu ada dua jenis jaringan air yang perlu diperhatikan tata letaknya.
Yang pertama adalah jaringan air bersih, yang berkaitan dengan suplai air bersih ke dalam ruang. Yang kedua adalah jaringan air kotor, yang berhubungan dengan limbah dari ruang.
Jika terdapat kamar mandi, maka jaringan buangan kotoran juga perlu diperhatikan.
Jaringan udara adalah saluran yang menyangkut masalah bau-bauan, asap, dan panas api.
Selain kenyamanan, faktor keamanan terhadap bahaya kebakaran juga penting diperhatikan jika ada fungsi dapur di dalamnya.
6.Titik lampu dan listrik.
Yang terakhir, jangan lupa menetapkan letak titik-titik lampu dan listrik.
Titik lampu lebih banyak digunakan di area kering karena ada lebih banyak aktivitas di sana.
Cahayanya harus terang dan nyaman digunakan untuk bekerja dalam durasi yang cukup lama.
Begitu juga dengan titik listrik. Titik listrik sebisa mungkin diletakkan di ketinggian yang terhindar dari jangkauan anak, dan diletakkan di area yang terhindar dari genangan air.