Edisi keenam Singapore Design Week 2019 telah kembali. Acara ini merupakan tempat bagi pemilik rumah, desainer & arsitek di Asia untuk merayakan passion desain mereka dan mewujudkannya di Singapura.
Liputan Khusus Singapore Design Week 2019
IDEAonline -Maret menjadi bulan perayaan bagi para desainer & arsitek saat Singapura menjadi tuan rumah Singapore Design Week (SDW) setiap tahunnya. SDW keenam ini diadakan dari 4-17 Maret 2019, dan merupakan kali kedua berturut-turut IDEA mendapat kehormatan untuk meliput acara bergengsi ini. Seperti halnya saya terkesan dengan SDW 2018 tahun lalu, SDW 2019 ternyata sama mengesankan, bahkan lebih mengagumkan.
Belajar dari pengalaman tahun lalu, saya meneliti hal-hal penting dari SDW 2019 dan berencana untuk memaksimalkan waktu saya saat di sana. Perencanaan yang cermat sangat direkomendasikan jika Anda ingin memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya. Ada lebih dari 80 acara di bawah naungan Singapore Design week dengan beberapa acara yang harus dipesan terlebih dahulu.
Sepanjang perjalanan 4 hari saya, saya menyadari betapa pentingnya infrastruktur yang disediakan Singapura untuk pengalaman menyenangkan bagi pengunjung seperti saya. Banyaknya acara yang berlangsung di berbagai tempat yang harus bergantung pada sistem transportasi umum yang efisien untuk berkeliling. Wi-Fi publik, yang membantu saya menavigasi jalan di kota dengan mulus.
Perdana Menteri Singapura, Lee Hsien Loong pernah berkata: “Singapura adalah negara yang didesain, tidak ada yang dimiliki negara saat ini yang alami, atau terjadi dengan sendirinya”. Kata-kata bijak ini terus berlaku hingga hari ini ketika SDW 2019 yang menghubungkan desainer, pegawai negeri dan masyarakat umum untuk mengeksplorasi dan menghargai pentingnya desain yang menyerap semua aspek kehidupan modern, dari perencanaan kebijakan makro dan tingkat pembangunan perkotaan hingga kehidupan individu sehari-hari. SDW 2019 juga membawa orang-orang dari seluruh dunia untuk berbagi, bertukar ide dan tren terbaru.
MENIKMATI SEJARAH PERJALANAN DESAIN SINGAPURA
Dengan begitu banyak hal terjadi dan waktu yang terbatas, saya harus memprioritaskan acara yang sesuai dengan passion saya. Acara-acara utama Singapore Design Week adalah 50 Years of Singapore Design, SingaPlural, Brainstorm Design, IFFS (International Furniture Fair Singapore), UNESCO Creative Cities of Design Public Forum, dan Street of Clans. Selain itu, ada juga banyak acara menarik seperti Wallpaper* Handmade dan The Singapore Urban Design Festival.
Pameran 50 Years of Singapore Design di National Design Centre adalah salah satu favorit saya dan ada di daftar pertama perjalanan saya. Saya berharap dapat menghabiskan sepanjang hari di sana untuk menyelami sejarah perjalanan desain Singapura yang disajikan dalam narasi yang indah tepat berjudul The Decades (1965-2015). Instalasi dibagi menjadi periode 10 tahun dengan menampilkan berbagai contoh karya dalam bentuk foto dan desain produk, ini menunjukkan bagaimana desain telah berkembang dan berkontribusi terhadap ekonomi dan pembangunan bangsa Singapura.
INOVASI KERAJINAN & MATERIAL