Follow Us

Pas Dikantong, Cek Inspirasi Dapur Seharga Rp 6,5 Juta 'Fungsional’

Maulina Kadiranti - Minggu, 28 April 2019 | 08:00
Dapur Fungsional di Lahan Terbatas & Hemat Bujet
PROPERTI ARDIAN DEWANTO & RATRI MUDITASARI, CISAUK, TANGERANG SELATAN FOTO ADITIA RIANDA

Dapur Fungsional di Lahan Terbatas & Hemat Bujet

Dapur Fungsional di Lahan Terbatas & Hemat Bujet
PROPERTI ARDIAN DEWANTO & RATRI MUDITASARI, CISAUK, TANGERANG SELATAN FOTO ADITIA RIANDA

Dapur Fungsional di Lahan Terbatas & Hemat Bujet

Baginya, ukuran ini sangat kecil untuknya beraktivitas. Untuk memperluas area dapur tersebut, Ratri membongkar tembok kamar asisten rumah tangga (ART) yang bersebelahan dengan area dapur. Sehingga ukuran dapur menjadi 1,95 m x 4,10 m.

“Kami enggak pakai ART jadi kamar ART dirasa tidak diperlukan.

Bekas bongkaran temboknya diratakan dengan semen dan ditutup dengan vinil. Eks-kamar ART ini juga tentunya sudah ada lampu dan colokan listrik sehingga tidak perlu memasang instalasi baru.

Jadi lebih hemat, kan?” cerita ibu dari dua orang anak ini.

Untuk menekan bujet, ia memilih kitchen set yang dibeli dari Ikea (toko modern untuk furnitur dan material), mulai dari kabinet atas, kabinet bawah, hingga ambalan.

Menurutnya, hal ini lebih praktis dan ekonomis ketimbang memesannya ke desainer dapur. “Kalau beli sendiri di sana, kita bisa milih material yang murah dan sesuai bujet, nah aku pilih yang murah.

Ukurannya juga bisa disesuaikan dengan ukuran dapur.

Ongkos pemasangannya juga enggak terlalu mahal,” ujar Ratri.

Dapur Fungsional di Lahan Terbatas & Hemat Bujet
PROPERTI ARDIAN DEWANTO & RATRI MUDITASARI, CISAUK, TANGERANG SELATAN FOTO ADITIA RIANDA

Dapur Fungsional di Lahan Terbatas & Hemat Bujet

Kitchen set berukuran 260 cm x 85 cm x 60 cm seharga Rp6.500.000 dengan material particleboard dipilih Ratri untuk mengisi dapurnya.

Namun, biaya ini belum termasuk ongkos pemasangan seharga Rp1.100.000.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest