IDEAonline- Berada di “barikade” paling depan sebuah rumah, pagar memiliki peran vital dalam membuat impresi pertama terhadap tampilan bangunan.
Ia tak hanya berfungsi melindungi dan memberi batas, tetapi juga menguatkan karakter dan mempercantik tampilan rumah.
Selain fasad yang menempel pada bagian depan bangunan, pagar termasuk elemen tampak yang dapat diolah secara lebih variatif.
Walau tren saat ini berkembang ke arah modern minimalis dengan bentuk yang simpel, bukan berarti Anda tabu memilih gaya lain.
“Pagar yang baik adalah yang sesuai dengan desain rumahnya dan dapat mencerminkan karakter sang pemilik rumah,” terang Novan Agus S., arsitek.
Apa saja yang harus Anda perhatikan berkaitan dengan desain pagar?
1. Kesesuaian tema
Mengapa tema pagar harus sesuai dengan desain rumah?
Ini untuk menghindari benturan desain antara pagar dan bangunan. benturan ini dapat terjadi pada bentuk, warna, atau material yang digunakan.