IDEAonline- Suasana hangat di dalam rumah tentunya menjadi impian setiap pemilik rumah.
IDEA Lovers pasti taukan bahwa warna memiliki pengaruh terhadap suasana yang ada di dalam rumah.
Jika dilihat pada roda warna, sisi kelompok warna merah, kuning, dan oranye masuk dalam komposisi warna hangat.
Demikian halnya dengan hijau, biru, dan ungu dikategorikan sebagai warna sejuk.
Selain itu, warna-warna tanah seperti warna cokelat, abu-abu tua, dan warna krem juga dikategorikan sebagai warna hangat.
Baca Juga: Jangan Dibiarkan Terbengkalai! Ruang Bawah Tangga di Rumah Tentunya Bisa Bermanfaat
Komposisi warna hangat umumnya dikaitkan dengan api, panas, dan matahari.
Warna-warna ini akan membuat ruangan terasa lebih penuh energi, lebih nyaman, penuh stimulasi, dan lebih bergairah.
Selain dapat memengaruhi mood seseorang, penggunaan warna hangat juga dapat mengubah suasana ruangan.
Warna hangat menciptakan atmosfer ruangan yang seolah mengundang semua orang untuk masuk ke dalamnya.
Baca Juga: Ramah Lingkungan dan Murmer, Begini 7 Trik Bersihkan Rumah dari Kuman