Musala tanpa pintu ini tampil unik dengan kaca bertuliskan lafaz Allah.
Dari kaca ini, sinar matahari bisa masuk menerangi musala di siang hari.
Sisca rupanya menginginkan rumah dengan musala yang luas dan berpenampilan cantik.
“Biasanya kan musala itu lokasinya di area sisa.
Kalau di sini, saya inginnya musala luas, jadi bisa dipakai ibadah bareng,” ungkap Sisca.
Baca Juga: Miliki Rumah Pohon, Uniknya Hunian Karya Andy Rahman yang Dapat 'Bernapas' Layaknya Manusia
Sementara, untuk konsep desain, Sisca menyerahkan sepenuhnya kepada Yanuar dan Bojes.
“Waktu ditanya mau desain seperti apa, saya bilang pokoknya pengin rumah yang bisa masuk TV!”, kata Sisca sembari tertawa.
Keinginan Sisca pun terwujud, karena beberapa bulan setelah rampung, Nor House mulai dilirik oleh media asing yang membahas desain arsitektur dan interior.
Artikel ini tayang di majalah IDEA edisi 181
(*)