IDEAonline-Motif batik tidak saja indah untuk pakaian.
Jika diterapkan pada dinding, hunian pun tampil lebih elegan.
Ruang membutuhkan sebuah bidang yang berfungsi sebagai focal point atau pusat perhatian.
Ke sebuah bidang inilah mata akan tertuju.
Baca Juga: Beli Rumah Tanpa Repot Hemat Waktu, Pakai Agen Bukan Calo, Ini Bedanya!
Karena itu, bidang ini selayaknya mendapat perlakuan istimewa dibandingkan ketiga bidang dinding lainnya.
Salah satu cara menarik perhatian pengguna ruang adalah dengan memberi warna berbeda pada sebuah bidang dinding.
Dengan begitu, sebuah bidang ini akan tampil berbeda sehingga pandangan pun akan terarah ke bidang ini.
Cara lain yang dapat dilakukan adalah dengan menambahkan motif pada dinding.
Tidak perlu repot membuat pola dari cat atau menempel wall sticker.