Follow Us

Taman Basah atau Taman Kering? Pilih Sesuai Kebutuhan, Ini Bedanya!

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 06 Februari 2020 | 10:40
Kehadiran taman kering di dunia pertamanan menambah variasi desain.
Foto Fernando Gomulya

Kehadiran taman kering di dunia pertamanan menambah variasi desain.

IDEAOnline-Kehadiran taman kering dalam dunia pertamanan menambah variasi desain taman yang dapat dipilih saat kita hendak mendesain taman di rumah.

Masing-masing taman dapat dipilih sesuai karakteristik penghuni rumah dan desain rumah itu sendiri, sehingga akan lebih personal dan fungsional.

Berikut ini beberapa karakteristik taman basah dan taman kering yang dapat kamu cocokkan dengan seleramu dan keluarga.

Baca Juga: Cara Menghitung Biaya Pembuatan Taman, Kepoin Komponen Termahalnya!

Baca Juga: Enam Hal tentang Taman Vertikal, Cara Praktis Hijaukan Rumah (1)

Taman Basah terkesan hijau, segar, dan subur, menghidupkan suasana rumah.
Foto Jou Endhy Pesuarissa

Taman Basah terkesan hijau, segar, dan subur, menghidupkan suasana rumah.

Taman Basah

  • Terkesan Hijau, segar, dan subur. Menghidupkan suasana rumah.
  • Umumnya diletakkan di area eksterior karena sifatnya yang basah dan membutuhkan cahaya agar tanaman subur.
  • Tanaman yang digunakan adalah yang rimbun dan beraneka ragam dengan berbagai jenis dan ukuran.
  • Desain tak terlalu rumit dan tak harus bertema, asalkan tertata dengan baik
  • Perkerasannya alami dari tanah merah, sekaligus menjadi media tanam. Dapat dikombinasi dengan koral atau stepping stone.
  • Ornamennya tak harus ada karena sudah ramai. Jika suka, dapat ditambahkan air mancur, hiasan pot, patung, dan lainnya.
  • Harganya relatif terjangkau, tergantung kerumitan desain taman yang diinginkan.
Baca Juga: Enam Hal tentang Taman Vertikal, Cara Praktis Hijaukan Rumah (2)

Baca Juga: Gabungkan Gaya Tropis dan Oriental, Layout Vila Ini Berkonsep Terbalik, Seperti Apa? Bisa Ngecas Energi di Sini Lho

Taman Kering bisa diletakkan di eksterior maupun interior rumah.

Taman Kering bisa diletakkan di eksterior maupun interior rumah.

Teman Kering

  • Kesannya elegan, tenang, dan eksklusif dan memiliki nilai seni tersendiri.
  • Lokasinya bisa di eksterior maupun interior, di mana saja sesuai kebutuhan. Dapat diaplikasikan di area minim cahaya.
  • Tanaman yang digunakan tak banyak jenis dan umumnya memiliki bentuk yang elegan sehingga dapat menjadi pusat perhatian.
  • Desain harus direncanakan dengan cermat. Dinding dan lantai dihias dan menjadi bagian dari desain taman.
  • Perkerasan dapat menggunakan berbagai material seperti tanah, semen, batu koral, atau perpaduan keduanya (koral sikat).
  • Ornamennya banyak dipadukan dengan air mancur agar tak berkesan terlalu “kering”. Bisa juga ditambahkan dengan ornamen lain agar lebih hidup.
  • Harganya bisa 2-3 kali lipat lebih mahal dibandingkan taman biasa karena pengerjaannya lebih sulit.
Baca Juga: 8 Keunikan Filosofi Zen Desain Apartemen, Jadi Oase Kawasan Industri

Baca Juga: Inspirasi Desain Interior Bergaya Imlek, Campuran Oriental dan Jepang

Taman Kering cocok untuk pecinta seni unik dan gaya kontemporer.

Taman Kering cocok untuk pecinta seni unik dan gaya kontemporer.

Dari karakteristik di atas, maka Taman Basah cocok untuk yang hobi berkebun dan senang menghabiskan waktu di luar rumah.

Taman basah akan mendekatkan penghuni dengan alam sekitar.

Sedangkan Taman Kering cocok untuk pecinta seni unik dan gaya kontemporer.

Taman kering tak butuh perawatan lebih sehingga tak menyita waktu pemilik rumah yang sibuk.

Nah, Idea Lovers, kamu termasuk golongan yang mana?

Baca Juga: Tampak Luar Terlihat Biasa Saja, Pas Masuk Rumah Ini Pemiliknya Bisa Panen Ganja Hingga 100 Pon, Kok Bisa?

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest