IDEAonline- Begitu banyak manfaat tanaman yang telah kita rasakan, mulai dari kesehatan hingga penunjang kehidupan dan pelengkapan rumah.
Tahu kah Anda? Berdasarkan Keputusan Presiden RI No. 24 tahun 2008 ditetapkan bahwa setiap tanggal 28 November merupakan peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI).
Sebagai masyarakat yang cinta Indonesia, ayo kita turut serta melestarikan lingkungan dengan menanam pohon di lingkungan sekitar kita.
Baca Juga: Fatal Bisa Berujung Diare, Jangan Lakukan Hal Ini Terhadap Rice Cooker di Rumah
Manfaat tanaman yang jarang kita ketahui
Akar pohon kelapa selain bisa mencegah erosi di tepi pantai, bisa juga dijadikan zat pewarna pada perabotan rumah tangga.
Kayu pohon jati mengandung minyak dan endapan di dalam sel-sel kayunya, sehingga dapat awet digunakan di tempat terbuka.
Karena kekuatannya itu, kayu jati sangat baik digunakan sebagai furnitur maupun struktur bangunan rumah Anda.
Kulit pohon jati banyak digunakan sebagai bahan dinding rumah, di desa hutan jati.