Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Waspada Penyakit OCD, Ari Lasso Ungkap Dirinya Tak Bisa Tidur Sebelum Membersihkan Rumah, 'Sampai Kamar Pembantu Gue Rapihin'

IDEAonline - Selasa, 28 April 2020 | 16:00
Waspada Penyakit OCD, Ari Lasso Ungkap Dirinya Tak Bisa Tidur Sebelum Membersihkan Rumah, 'Sampai Kamar Pembantu Gue Rapihin'
IG @ari_lasso

Waspada Penyakit OCD, Ari Lasso Ungkap Dirinya Tak Bisa Tidur Sebelum Membersihkan Rumah, 'Sampai Kamar Pembantu Gue Rapihin'

IDEAonline -Terus menghitung, lebih kurang satu bulan sudah sejak pemerintah Indonesia mengeluarkan imbauan untuk tetap di rumah aja demi membatasi penyebaran wabah covid-19.

Semua orang terkena dampak tak terkecuali musisi para pelaku seni.

Dituntut untuk selalumobiledi lapangan, berada di rumah selama satu bulan lebih tentu menjadi tantangan berat bagi para pelaku dunia hiburan, tak terkecuali bagi musisi Ari Lasso.

Ari Lasso nampaknya sudah mati gaya dan rindu berat dengan aktifitasnya di luar rumah.

Berbincang dengan Daniel Mananta di kanal Youtube Daniel Mananta Network, Ari yang memiliki obsesi pada kerapihan bercerita tentang kegiatannya di rumah.

“(Selama di rumah) yang pasti rumah gue bersih banget, lu tau gue punya kecenderungan kerapihan yang agak berlebihan ya, mungkin OCD (Obsessive Compulsive Disorder) kata orang-orang keren.”

Baca Juga: Jarang Tersorot Karena Fokus Urus Anak, Enggak Sangka Nina Zatulini Milik Rumah Mewah Bak Istana, Terungkap Ini Pekerjaan Sang Suami!

Baca Juga: Dikenal Sebagai Sosok Anak Terkaya di Indonesia, Contek Cara Hemat Energi di Rumah Ala Armand Hartono, Filosofi Jawa: 'Tidur Panas-panas Dikit Tak Apalah’

“Gue kan kalo hari-hari biasa gak pernah bisa tidur, jam berapapun gua pulang Idol kayak jam satu atau dua gue nyampe rumah, kalo masih ada piring kotor di meja makan, kalo masih ada kursi miring itu kan gue gak bisa pasti gue beresin,” kata Ari Lasso dikutipGrid.ID, Selasa (28/4/2020).

Sudah menjadi prilakunya sehari-hari, Ari selalu menyempatkan diri membersihkan rumahnya dalam waktu lima atau sepuluh menit.

Waspada Penyakit OCD, Ari Lasso Ungkap Dirinya Tak Bisa Tidur Sebelum Membersihkan Rumah, 'Sampai Kamar Pembantu Gue Rapihin'

Waspada Penyakit OCD, Ari Lasso Ungkap Dirinya Tak Bisa Tidur Sebelum Membersihkan Rumah, 'Sampai Kamar Pembantu Gue Rapihin'

Efek sudah di rumah aja selama satu bulan, Ari mengaku beberapa hari ini sudah menata seluruh rumahnya.

Saking mati gayanya Ari, kamar asisten rumah tangganya pun ia yang rapihkan sendiri.

“Semua bagian rumah gue bersihin mulai dari studio atas, gudang pembantu, kamar pembantu gue tata,” ujar Ari.

Karena seluruh ruangan sudah mulai Ari tata, ia kemudian bingung hal apa lagi yang bisa dilakukan selanjutnya.

Baca Juga: Annisa Pohan Pandai Meracik Masakan Nusantara, AHY Bangun Rumah Mewah untuk Sang Istri Lengkap dengan Kolam Renang dan Ruang Tamu yang Luas, Bikin Iri?

“Iya karena bercampur dengan tempat penyimpanan alat musik. Bukan gudang ya, alat musik.”

“Kamar anak gue udah, dan hari ini tadi pekerjaan terakhir gue. Dan gue mulai stres memikirkan apa yang harus gue lakukan besok,” tutup Ari.

Ari sepertinya memang kangen berat suasana di luar rumah.

Baca Juga: Jadi Perabot Serbaguna, Tambah Meja Konsol untuk Dekorasi Ruang, Cek Inspirasi Ini!

Beberapa hari lalu, dalam akun instagramnya, Ari juga mengungkapkan kerinduan dirinya yang biasa menghibur penonton di atas panggung.

Selain itu, juga bebeapa minggu lalu, Ari membuat sesi rekaman dengan mantan rekan bandnya di Dewa-19, Andra Ramadhan.

Artikel ini pernah tayang di Grid.ID dengan judul Selalu Ikut Bersihkan Rumah, Ari Lasso Mati Gaya Sudah Satu Bulan di Rumah Aja: Apa yang Harus Gue Lakukan Besok?

(*)

Source :Grid.ID

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular