Oleh sebab itu, salah posisi atau memilih "senjata" tidur bisa berakibat fatal bagi pengidap nyeri punggung.
"Temukan kenyamanan. Minimalkan tekanan di punggung, pantat, dan bahu," jelas Santhosh A. Thomas, D.O., Direktur Center for Spine Health dalam Cleveland Clinic.
Leigh Hanke, MD, MS, asisten profesor ortopedi klinis dari Yale School of Medicine, juga berpendapat kasur dan bantal penting bagi pengidap nyeri punggung.
"Nyeri punggung dapat dikurangi dengan menyangga punggung dengan kasur yang lebih keras ketimbang empuk," jelas Hanke.
Pemilihan kasur Melansir Healthline, dokter biasanya merekomendasikan kasur ortopedi yang keras untuk pengidap nyeri punggung.
Mencoba menduduki atau meniduri kasur yang akan dibeli untuk mengukur tingkat kekerasannya.
Hal itu memang biasanya akan mengurangi kenyamanan dan membuat tidur tidak nyenyak, namun baik untuk kesembuhan punggung.
Jika hendak mengganti kasur, penderita nyeri punggung disarankan memilih kasur dengan tingkat kekerasan sedang.
Pilih kasur yang dibuat dengan per dan busa pelapis berkualitas baik.
Anda juga bisa menambahkan sendiri pelapis memory foam di atas kasur.
Memang agak sulit memilih kasur buat pengidap sakit punggung.