Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Berkebun Anggrek, Mengenal Tempat Tumbuh Ideal Berdasarkan Suhu dan Ketinggiannya

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 11 Juni 2020 | 16:00
Anggrek sedang tempat hidup ideal di suhu siang 21°C dan suhu malam 15 – 21°C.

Anggrek sedang tempat hidup ideal di suhu siang 21°C dan suhu malam 15 – 21°C.

IDEAOnline-Faktor lingkungan yang memengaruhi pertumbuhan anggrek, antara lain intensitas cahaya matahari, kelembapan, serta suhu atau temperatur.

Anggrek yang dibudidayakan umumnya memerlukan temperatur 28 ± 2° C dengan temperatur minimum 15° C.

Anggrek tanah lebih tahan panas dari pada anggrek yang menggunakan pot.

Akan tetapi temperatur yang tinggi dapat menyebabkan dehidrasi yang dapat menghambat pertumbuhan tanaman.

Kelembapan nisbi (RH) yang diperlukan untuk anggrek berkisar antara 60–85%.

Fungsi kelembaban yang tinggi bagi tanaman antara lain untuk menghindari penguapan yang terlalu tinggi.

Pada malam hari kelembaban dijaga agar tidak terlalu tinggi, karena dapat mengakibatkan busuk akar pada tunas- tunas muda.

Baca Juga: Hidroponik Menanam dalam Air Cocok untuk Berkebun di Rumah, Kenali 5 Cara yang Dikenal di Seluruh Dunia

Jenis anggrek cattelya.

Jenis anggrek cattelya.

Oleh karena itu diusahakan agar media dalam pot jangan terlampau basah.

Sedangkan kelembaban yang sangat rendah pada siang hari dapat diatasi dengan cara pemberian semprotan kabut (mist) di sekitar tanaman dengan bantuan sprayer.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular