Bentuk tubuh kecoak yang optimum dan sayap yang bisa dilipat di sepanjang tubuhnya, membuat mereka mampu lepas dari kepunahan minor pada zaman karbon.
Selain itu mampu bersembunyi dari predator yang akan memangsa mereka.
Baca Juga: 3 Hal Pokok Tentukan Kesehatan Rumah, Jangan Abaikan Tikus & Kecoa

Ilustrasi kecoak.
Cerdik menyelinap
Hingga saat ini, kecoak telah tersebar menjadi 3.500 spesies.
Tidak hanya di alam liar, melainkan juga mampu berdampingan dengan manusia.
Dengan hidup di sekitar manusia, sumber daya makanan menjadi tak terbatas.
Sehingga populasi kecoak terus meningkat hingga menjadi spesies hama di pemukiman manusia.
Memiliki umur enam bulan
Kecoak mengalami proses metamorfosis tidak sempurna karena tidak adanya fase kepompong.
Proses metamorfosis tersebut dimulai dari fase telur, fase nimfa (sebelum dewasa) dan fase dewasa.