Follow Us

Masih Ada Hunian Rp350 Jutaan di Tangerang, Dekat Stasiun dan Transportasi Massal

Johanna Erly Widyartanti - Selasa, 27 Oktober 2020 | 15:30
Apartemen Cisauk Point tipe studio seharga Rp360 juta.
Dok. Cisauk Point

Apartemen Cisauk Point tipe studio seharga Rp360 juta.

Contoh unit di Cisauk Point.
Dok. Cisauk Point

Contoh unit di Cisauk Point.

Menurut Budi, hal tersebut senada dengan upaya Kementerian Perhubungan mendorong para komuter memilih menggunakan transportasi massal yang saat ini baru mendekati 30 persen dari prosentase idealnya sebesar 60 persen dibandingkan kendaraan pribadi.

Selaras dengan pernyataan Menteri Perhubungan tersebut, Teguh berharapkan, hadirnya Cisauk Pont yang berkonsep TOD, mendorong masyarakat yang terbiasa dengan kendaraan pribadi dapat beralih ke transportasi massal karena mudahnya menemukan akses transportasi.

“Selain itu, interkoneksi antarmoda ini dapat menekan biaya transportasi para pekerja dan daya tempuh lebih efisien,” pungkasnya.

Teguh mengungkapkan bahwa Cisauk Point adalah produk kerja sama antara PT Adhi Commuter Properti yang merupakan subsidiary dari PT Adhi Karya (Persero) Tbk dengan PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang mengembangkan lahan seluas 1,65 Ha, berada di sisi stasiun KRL Cisauk dan terminal intermoda Cisauk.

Bangunan lama Stasiun Cisauk yang merupakan peninggalan Staatsspoorwegen—perusahaan kereta api di era kolonial Hindia Belanda—telah dinonaktifkan dan digantikan dengan bangunan di sisi selatan peron stasiun sehingga jalur 1 berada di sisi selatan.

Bangunan lama stasiun yang sudah tidak lagi dipergunakan untuk keberangkatan dan kedatangan penumpang, kini telah ditetapkan sebagai cagar budaya oleh Unit Pusat Pelestarian dan Desain Arsitektur PT KAI.

Saat ini Stasiun Cisauk telah selesai menjalani renovasi besar-besaran dan sudah beroperasi sejak 1 Februari 2019.

Baca Juga: Biaya Rutin dari Pengelola Tak Transparan? Ini Pentingnya Perhimpunan Penghuni Apartemen

Stasiun Cisauk, Tangerang
Dok Cisauk Point

Stasiun Cisauk, Tangerang

Stasiun Cisauk juga memiliki fasilitas yang jauh lebih lengkap dan sudah bertaraf internasional dengan gaya arsitektur minimalis futuristik, lengkap dengan fasilitas khusus ibu menyusui, toilet, fasilitas difabel, dan skywalk untuk menyeberangi rel.

“Kami juga memberikan kenyamanan bagi para komuter dalam menjangkau akses moda transportasi dan menuju ke Cisauk Point dengan membangun jalur pedestrian yang dilengkapi taman kota sepanjang 200 meter,” ujar Direktur Pemasaran PT Adhi Commuter Properti Indra Syahruzza.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest