Follow Us

Kipas Angin Rasa AC Pakai Air dan Batu Es, Sehatkah Air Cooler?

Johanna Erly Widyartanti - Rabu, 28 Juni 2023 | 13:25
Ilustrasi-Air Cooler, kipas angin rasa AC, pendinginan dnegan air dan batu es.
ace haedware

Ilustrasi-Air Cooler, kipas angin rasa AC, pendinginan dnegan air dan batu es.

IDEAOnline-Sebagian besar orang, utamanya yang tinggal di kota, memasang air conditioning (AC) untuk mendapatkan ruangan yang adem dan nyaman, saat udara lagi panas.

Hanya saja konsekuensinya adalah tagihan listrik akan naik drastis.

Pasalnya, perangkat elektrik ini menyedot daya listrik tidak sedikit.

Memang, kini sudah ada teknologi inverter dan hemat listrik.

Tapi, daya listrik yang dibutuhkan untuk AC berkapasitas 1PK paling tidak 500 watt.

Mau murah, tentu pilihannya adalah kipas angin.

Hembusan angin yang dihasilkan bisa mengurangi rasa gerah akibat cuaca panas. Setidaknya tangan tidak perlu repot memegang kipas.

Penggunaan listriknya juga irit, antara 30 watt sampai 60 watt, tergantung spesifi kasi dan daya hembus yang dihasilkan.

Harganya relatif murah, antara Rp75.000 sampai Rp300.000.

Meski murah, seringkali perangkat ini kurang memuaskan lantaran tidak sepenuhnya membuat adem.

Jika ini persoalannya, maka solusinya adalah menggunakan tidak secanggih AC, tetapi tidak sesederhana kipas angin.

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest