Anak-anak cenderung suka suasana yang ceria.
MelansirSciencing.com, Senin (23/4/2018), objek dengan warna yang mencolok lebih mudah ditangkap oleh mata anak. Selain itu, warna cerah dapat meningkatkan suasana hati anak yang lebih baik.
Tandai sudut bermain anak dengan mengecat tembok salah satu sudut kamarnya dengan warna berbeda. Perlu diingat pula, warna yang dipilih harus cerah untuk menstimulasi kreativitasnya.
Baca Juga: Suka Warna Neon Si Cerah Ceria? Ini Trik Aplikasi agar Tak Silau
Sebagai rekomendasi, Anda bisa mempertimbangkan warna merah, oranye, kuning, ungu, dan biru. Namun, pilihan dan kombinasi warna bisa disesuaikan dengan kesukaan anak. Pilih karpet bermain (playing mat) dengan warna cerah yang senada.
2. Siapkan rak khusus menyimpan mainan
Saat memberi berbagai pilihan mainan untuk anak, Anda juga perlu menyediakan rak penyimpanan khusus mainan agar tidak tercecer dan berantakan.
Pilih rak penyimpanan dengan bentuk yang unik dan lucu. Jika sisa ruang tidak memungkinkan, Anda bisa pasang rak dinding yang tidak terlalu tinggi supaya mudah dijangkau oleh anak.
Pilih rak yang berdesain simpel dan beri label pada setiap lacinya. Ada laci khusus boneka, permainan alfabet, hingga peralatan gambar.
Baca Juga: Tips Memilih Rak dan Penempatannya, Barang Sepele tapi Banyak Fungsi
Dengan menyediakan rak khusus untuk anak, Anda bisa sekaligus mengajarinyarasa tanggung jawab. Usai bermain, pastikan anak membereskan sendiri mainannya ke dalam rak tersebut.
Untuk mainan yang berukuran kecil sepertibricks, simpan dalam toples. Manfaatkan toplesplastik yang sudah tidak terpakai untuk menyimpan mainantersebut.Namun, pastikan wadah sudah dalam keadaan bersih.