Follow Us

Agar Sembuh dan Cegah Penularan ke Anggota Keluarga Lain, Lakukan Ini saat Isoman di Rumah

Kontributor 01 - Kamis, 08 Juli 2021 | 07:45
Pakai masker dengan benar agar dapat mencegah penularan Covid-19 saat isoman.
Kompas.com

Pakai masker dengan benar agar dapat mencegah penularan Covid-19 saat isoman.

IDEAOnline-Ada 6 hal yang mesti secara disiplin dilakukan oleh pasien Covid-19 yang sedang isolasi mandiri di rumah.

Pasien Covid-19 yang tanpa gejala atau bergejala ringan, dianjurkan untuk isolasi mandiri di rumah untuk mengurangi beban rumah sakit yang kapasitasnya tak mencukupi dengan kenaikan kasus Covid-19 yang meningkat tajam.

Baca Juga: Mulai Sekarang Jangan Termakan Hoax yang Beredar, Ternyata Ini Fakta yang Boleh Dilakukan Saat Sebelum dan Setelah Divaksin!

Baca Juga: Meniti Karir Jadi Komedian, Narji Kini Banting Stir Jadi Petani, Siapa Sangka Bisa Bangun Rumah Mewah Hingga Punya Taman Pribadi!

Banyak pasien positif terkonfirmasi Covid-19 yang kini dianjurkan untuk melakukan isolasi mandiri di rumahnya masing-masing.

Umumnya, isolasi mandiri biasanya diberlakukan bagi pasien yang terinfeksi yang tidak bergejala sama sekali atau hanya bergejala ringan seperti batuk, pilek dan sakit tenggorokan.

Berikut enam hal yang harus dilakukan selama masa isolasi mandiri, agar pasien terinfeksi Covid-19 cepat sehat kembali.

1. Pakai masker

Dokter Spesialis Penyakit Dalam Primaya Hospital Bekasi Utara, dr M Irfan SpPD mengatakan, pasien Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri di rumah harus selalu menggunakan masker.

"Ini penting ya, karena kalau kita lepas masker, kita juga bisa menularkan ke orang lain. Termasuk dengan keluarga sendiri," kata Irfan, seperti dirilis oleh Kompas.com.

Irfan juga menegaskan, bahwa anggota keluarga yang serumah dengan pasien Covid-19 juga harus menggunakan masker saat berada di dekat pasien tersebut.

Selain itu, masker juga berguna melindungi pasien Covid-19 menjelang brakhirnya masa isolasi, untuk mencegah penularan jika ternyata ada anggota keluarga lain yang tanpa gejala.

Source : kompas

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest