Follow Us

Agar Sembuh dan Cegah Penularan ke Anggota Keluarga Lain, Lakukan Ini saat Isoman di Rumah

Kontributor 01 - Kamis, 08 Juli 2021 | 07:45
Pakai masker dengan benar agar dapat mencegah penularan Covid-19 saat isoman.
Kompas.com

Pakai masker dengan benar agar dapat mencegah penularan Covid-19 saat isoman.

Baca Juga: Waspada, Ini 5 Tanda kalau Daya Tahan Tubuh Kamu sedang Turun

Baca Juga: Warga Se-Indonesia Tak Perlu Khawatir Lagi, Kini Virus Corona Varian Delta Bisa Dilumpukan dengan Vaksin Satu Ini!

Langkah cuci tangan 4-6 menurut WHO

Langkah cuci tangan 4-6 menurut WHO

2. Jaga jarak dan selalu cuci tangan

Kendati sudah terinfeksi Covid-19 dan melakukan isolasi mandiri di kamar sendiri, pasien Covid-19 juga masih tetap harus menjaga jarak dan selalu cuci tangan.

Anggota keluarga lain juga harus menjaga jarak 1.5 centimeter hingga 2 centimeter dan selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir setiap kali merawat pasien, seperti mengantar makanan atau kebutuhan pasien lainnya.

"Kalau bisa tidur terpisah dengan anggota keluarga yang lain, kalau memungkinkan. Kalau tidak memungkinkan, cari kamar yang paling tidak bisa berjarak sejauh 2 meter," ujarnya.

3. Berjemur 15 menit

Irfan mengingatkan untuk berjemur kira-kira 10-15 menit pada jam 9 pagi atau di atas jam 3 sore.

Pasalnya, berjemur akan membantu memenuhi kebutuhan vitamin D pasien Covid-19. Seperti dikutip dari Live Science, satu studi yang telah diterbitkan 3 September di JAMA Network Open, menemukan bahwa risiko infeksi Covid-19 pada orang dengan kekurangan vitamin D hampir dua kali lebih tinggi daripada orang dengan tingkat vitamin D yang cukup.

Sementara itu, studi lain, yang diterbitkan pada 27 Oktober di The Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism, menemukan bahwa pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit memiliki kadar vitamin D yang rendah dibandingkan dengan kelompok pasien yang tidak terinfeksi Covid-19.

Baca Juga: Percuma Saja Pakai Masker jika Salah Caranya, 8 Hal Ini Contohnya!

Source : kompas

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest