Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Begini Proses dalam Mendesain Interior, Rahasia Penting Para Desainer agar Semua Orang bisa Melakukannya Sendiri!

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 04 November 2021 | 12:45
Ilustrasi interior yang ramah lingkungan
TereleeHomes

Ilustrasi interior yang ramah lingkungan

IDEAOnline-Seringkah IDEA Lovers kagum pada penataan interior yang apik, pilihan warna dan model furnitur yang menawan, serta dekorasi yang cantik saat berkunjung ke suatu tempat?

Perasaan kagum ini sering disertai rasa nyaman berada di tempat tersebut.

Lantas muncul niat untuk mewujudkannya di rumah IDEA Lovers.

Tapi, saat keinginan itu begitu menggebu, ada keraguan, bisakah itu kamu lakukan sendiri? Haruskah melibatkan arsitek atau desainer interior dalam urusan ini? Bagaimana jika tak ada cadangan dana untuk menggunakan jasa mereka?

Jika ini yang terjadi, mungkin bukan hanya IDEA Lovers yang mengalami. Banyak orang mengalami hal yang sama.

Baca Juga: 8 Jenis Ruang Keluarga Ini dapat Dipilih sesuai Karakter Penggunanya, Mana yang Cocok Untukmu?

Banyak orang menyimpan ini semua dan pada akhirnya membatalkan niat untuk mengubah susana interior rumahnya.

Ir. Prima Haris, arsitek dan desainer interior mengungkapkan bahwa rasa keindahan itu sudah dimiliki oleh setiap orang namun tak banyak orang yang menyadarinya.

Aneka literatur dan buku interior serta pengalaman sehari-hari menunjukkan bahwa banyak orang dapat merasakan sebuah rasa keindahan yang terwujud dalam sebuah karya desain.

Baca Juga: 7 Kesalahan Desain yang Bikin Ruang Luas Terkesan Sempit

Mereka dapat merasakan sebuah estetika yang dikemas dan diwujudkan dalam desain yang cantik.

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular