IDEAonline - Apakah IDEA Lovers ingin merancang sendiri interior rumah, tetapi merasa kesulitan untuk menciptakan interior yang padu?
Sebenarnya, kunci dari desain interior terletak pada 7 elemen desain interior.
Sebelum merancang atau mendesain interior suatu ruangan, IDEA Lovers harus memahami dan mengingat ketujuh elemen kunci ini.
Tujuh elemen desain interior ini adalah ruang, garis, bentuk, pencahayaan, warna, tekstur, dan pola.
Dengan tujuh elemen ini, IDEA Lovers pun juga dapat membuat ruang yang fungsional dan estetis.
IDEA Lovers tidak harus menjadi desainer interior profesional untuk menciptakan ruang yang kohesif, yang IDEA Lovers butuhkan hanyalah beberapa furnitur, pengetahuan mengenai tujuh elemen desain interior, dan kreativitas.
Berikut adalah penjelasan mengenai tujuh elemen desain interior yang menjadi kunci untuk menciptakan ruangan yang seimbang dan padu, dilansir dari groms.com.
Baca Juga: Natal Sudah Tidak Jauh Lagi, Ini 10 Tips Mempersiapkan Pohon Natal di Rumah
Ruang
Ruang adalah elemen pertama yang harus dipertimbangkan saat mendesain sebuah ruangan.
Ruang hanyalah area di dalam ruangan. Ini mencakup seberapa besar atau kecil dan seberapa ramai atau kosong ruangan itu nantinya.
Dengan bermain dengan ruang, kita dapat menciptakan berbagai perasaan dalam sebuah ruangan.