IDEAonline– IDEA lovers yang tinggal di kawasan perkotaan tentu tidak asing dengan material paving block.
Bahan bangunan yang terbuat dari bahan dasar pasir dan semen yang diaduk lalu dicetak dengan variasi bentuk ini, mudah dijumpai pada trotoar jalan, komplek perumahan, halaman perkantoran hingga sekolah.
Meski kelihatannya pemasangan paving block dibuat terkunci, akan tetapi pelapis tanah ini memiliki daya serap air yang baik. Tak ayal keseimbangan air tanah tetap terjaga sehingga mampu menopang beban diatasnya.
Kelebihan lain yang IDEA lovers dapatkan bila menggunakan paving block sebagai material carport yakni menjamin ketersediaan air tanah bersih, agar bisa dibor atau dimanfaatkan untuk keperluan sehari-hari.
Selain itu karena bobotnya lebih ringan dibanding beton atau aspal, maka paving block dapat menjadi satu penopang utama agar pondasi bangunan khususnya rumah tetap stabil.
Setidaknya ada dua hal yang perludiperhatikan saat pemasangan paving, yaitu pengisi celah dan pondasi disekeliling paving.
Baca Juga:Daya Tahannya Bisa Sampai 4 Bulan, Mulai Sekarang Lakukan Hal Ini Sebelum Telur Masuk Kulkas
Cara Membuat Paving Tahan Lama
MelansirTabloid RUMAH edisi 85, paving termasuk konstruksifleksibel. Hubungan antar-paving tidakmembutuhkan bahan ikat, melainkancukup menggunakan pasir.
Materialseperti ini sering juga disebut denganistilah unbond material. Lebar celah antarpaving sebaiknya sekitar 2 mm hingga4 mm.
Ukuran celah yang terlalu lebarakan menyebabkan pasir pengisi mudahkeluar (shucking) dan paving bergeser.