Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kansai Paint Luncurkan Kansai Diamond Shield 12-IN-1 dan Kansai Splesh Glimmer

Sheila Respati - Selasa, 12 Desember 2023 | 16:36
Kansai Glimmer 2,5 Liter
DOK. Kansai Paint

Kansai Glimmer 2,5 Liter

IDEA Online – Produsen cat asal Jepang, PT Kansai Prakarsa Coatings (Kansai Paint), kembali meluncurkan inovasi terbaru melalui produk Kansai Diamond Shield 12-IN-1 dan Kansai Splesh Glimmer.

Kansai Diamond Shield 12-IN-1 merupakan cat eksterior yang menggabungkan 12 inovasi, menawarkan kualitas premium, dan tanah terhadap cuaca ekstrem.

Sementara itu, Kansai Splesh Glimmer merupakan cat tembok high-gloss enamel yang menggunakan bahan dasar air. Produk ini dapat digunakan untuk interior dan eksterior, dapat diaplikasikan pada berbagai jenis permukaan, serta mudah dibersihkan.

Kedua produk Kansai Paint juga turut mengedepankan penggunaan bahan dasar air dan kadar VOC yang rendah (low volatile organic compounds), sehingga kedua produk ini merupakan produk yang ramah lingkungan.

Baca Juga: Sapuan Warna Kuning ‘Amadeus’ Jadi Tren Warna 2018!

Direktur Sales and Marketing PT Kansai Prakarsa Coatings Mitsuhiro Urata mengatakan, kedua produk cat tembok dekoratif berbahan dasar air ini menandai langkah Kansai Paint dalam menghadirkan produk bertekologi unggul.

Kedua produk juga diharapkan mampu menjawab berbagai tantangan yang kerap dihadapi konsumen di Indonesia saat menggunakan cat untuk bangunan.

“Selama lebih dari 45 tahun beroperasi di Indonesia, kami di Kansai Paint memahami pentingnya inovasi yang mampu menjawab kebutuhan konsumen akan produk cat yang tidak hanya berkualitas, tetapi juga efektif dalam penggunaannya,” ungkap Urata.

Sejalan dengan fungsi cat yang dirancang untuk memperindah bangunan, kedua produk Kansai Paint juga dipercaya Urata mampu memberi nilai tambah bagi konsumen.

“Kami percaya kehadiran dua produk terbaru ini tidak hanya melengkapi rangkaian produk cat berkualitas dari Kansai Paint, tetapi juga menjadi solusi inovatif bagi konsumen di Indonesia dalam memilih cat yang sesuai dengan kebutuhan spesifik mereka,” tambahnya.

Walaupun pengecatan tembok terlihat sederhana, faktanya, proses ini sering kali dianggap merepotkan oleh konsumen.

Baca Juga: Tips Ganti Cat Tembok Lama, Pastikan Dinding Terhindar dari Jamur dan Lembab

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular