IDEA-Online.com – Sulit tidur di malam hari merupakan problem yang kerap dialami oleh banyak orang, tanpa memandang umur dan jenis kelamin.
Stres, kecemasan, perubahan gaya hidup, atau kondisi medis tertentu umumnya jadi penyebab utama dari keluhan ini.
Ketika seseorang sulit untuk mendapatkan tidur malam yang cukup, produktivitasnya akan terganggu, mood menjadi buruk, hingga mengalami masalah kesehatan yang lebih serius.
Pasalnya, kualitas tidur yang baik tidak hanya memengaruhi energi dan suasana hati, tetapi juga berdampak jangka panjang pada kesehatan, baik fisik maupun mental.
Saat tidur, tubuh melakukan regenerasi sel dan memperbaiki jaringan. Proses ini penting untuk pemulihan otot, penyembuhan luka, dan bahkan pertumbuhan rambut.
Selanjutnya, tidur berkualitas juga dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh sehingga lebih tahan terhadap infeksi dan penyakit.
Tidur berkualitas juga dapat membantu meningkatkan konsentrasi, memori, dan kemampuan berpikir kritis, serta menjaga kesehatan mental.
Tip meningkatkan kualitas tidur
Untuk mendapatkan tidur berkualitas, salah satu cara yang dapat dilakukan adalah berinvestasi pada perlengkapan tidur yang berkualitas pula.
Meskipun terlihat sepele, peralatan tidur, seperti kasur, bantal, dan seprai, yang tepat dapat meningkatkan kualitas tidur dan bahkan keseluruhan kualitas hidup.
Untuk kasur, sebaiknya pilih yang jenisnya sesuai kebutuhan dan kondisi kesehatan. Anda yang memiliki masalah sakit punggung, misalnya, pilih kasur yang dapat menopang tulang belakang.
Kemudian, pilih bantal yang dapat memberikan dukungan tepat untuk leher dan kepala. Pilih pula bantal dengan bahan yang sesuai dengan posisi tidur, misalnya bantal dengan busa memori untuk tidur telentang atau bantal berbahan lateks untuk tidur miring.