Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mudah Rancang Kitchen Set!

Maulina Kadiranti - Minggu, 13 April 2014 | 06:30
Mudah Rancang Kitchen Set
Maulina Kadiranti

Mudah Rancang Kitchen Set

iDEAonline.co.id -Bagaimana merancang kitchen setyang memenuhi kebutuhan-kebutuhan kita itu? Ah, gampang! Langkah pertama sudah jelas, yakni menentukan lokasi yang pas. Pilihannya bisa di mana saja. Lokasi yang paling populer adalah di sisi depan, belakang, atau samping.

Rumah-rumah standar di perumahan umumnya sudah memasukkan dapur ke dalam denah rumah. Biasanya, letak dapur pun cukup memenuhi strandar desain arsitektur.

Ada yang menempatkan dapur di sisi depan, langsung berhubungan dengan ruang luar. Lokasi ini dipilih demi memberi penghawaan lebih baik pada dapur. Ada juga yang menempatkannya dekat dengan ruang makan. Upaya ini, antara lain, demi efisiensi sirkulasi kegiatan antara dapur dengan ruang makan.

Walaupun posisi dapur itu sudah pas, sayangnya tak dilengkapi dengan kitchen set. Maksimal, developer hanya membuatkan top table sederhana dengan sink untuk cuci piring. Paling buruk, di dapur itu tak ada apapun selain keran air sebagai penanda lokasi sink nantinya.

Mendesain kitchen set

Tak usah risau ketika mendapati dapur rumah baru Anda kosong melompong. Itu bukan mimpi buruk. Justru kondisi seperti itu bakal memudahkan Anda merancang kitchen setsesuai keinginan.

Tidak sulit kok mendesain kitchen set itu. Anda pun bisa mendesain sendiri. Yang penting, ketika mendesain itu Anda memperhatikan fungsi dan kebutuhan.

Contoh, jika Anda senang memasak, berapa lama Anda menghabiskan waktu di dapur? Ketika memasak, Anda butuh peralatan apa saja? Bagaimana pola kegiatan Anda di sana?

Jawaban pertanyaan-pertanyaan tadi bisa dikombinasikan dengan aneka kebutuhan lainnya. Jika sambil memasak Anda suka ngerumpi, sebaiknya kegiatan ini terwadahi dengan mendekatkan ruang duduk seperti meja bar.

"Paling baik kita bisa membuat segitiga aktivitas yang nyaman di area kichen set," kata Andirini, seorang arsitek. Segitiga aktivitas adalah kegiatan persiapan-memasak-mencuci. Ketiga kegiatan ini sebaiknya berlangsung secara berdekatan.

Penghawaan lancar dapur segar

Karena berhubungan dengan api, gas, bau-bauan, dan yang memedihkan mata, dapur membutuhkan sirkulasi udara yang baik. Keberaaan sebuah ventilasi amat penting, terlebih untuk faktor keamanan. Seandainya ada kebocoran gas, gas dapat langsung terbuang ke udara bebas, sehingga meminimalkan kemungkinan terjadi bencana kebakaran.

Ventilasi juga berfungsi menyegarkan udara dapur. Bayangkan, apa jadinya kalau bau dan asap bakal merebak memenuhi dapur dan ruang lain. Udara dapur dan ruang yang berdekatan otomatis terpolusi, sehingga tak segar lagi.

Untuk mengatasinya, tempatkan ventilasi yang cukup untuk mengalirkan udara dapur ke luar ruangan. Jika pembuatan lubang ventilasi tak memungkinkan, kita dapat menambahkan kipas pengisap. Entah di dinding atau plafon, yang penting kipas ini dapat menyedot keluar udara kotor dari dapur.

Langkah lain untuk mengurangi polusi udara di dapur, adalah dengan menambahkan cookerhood di atas area kompor. Fungsi alat untuk menyedot asap dan mengurangi bau selama proses memasak. Lebih cocok dipasang pada dapur yang tidak berhubungan langsung dengan ruang luar.

Desain yang cocok

Kitchen set umumnya dibuat untuk fungsi dapur bersih. Kalangan menengah Indonesia, kini rata-rata memiliki dua dapur di rumahnya. Mereka menyebutnya sebagai dapur kering dan dapur kotor.

Dapur kering biasanya disebut pantry. Umumnya berada di ruang dalam dan jarang digunakan. Rata-rata digunakan untuk menghangatkan makanan atau kegiatan memasak ringan.

Dapur kotor biasanya diletakkan pada ruang yang agak tersembunyi, sehingga tak mudah terlihat. Di dapur yang sebetulnya juga bersih ini, berlangsung kegiatan memasak berat yang menimbulkan asap dan bau yang kadang tak sedap.

Desain kitchen set yang kita lihat di majalah dan showroom bisa jadi menggiurkan. Namun tak semua desain itu langsung dapat diaplikasikan untuk dapur yang kosong melompong di rumah Anda. Jika ruang yang tersedia terbatas, lupakan kitchen set yang memiliki meja island. Sebagai pengganti, pilih kichen set sederhana, model I atau L.

Fitur-fitur apa saja yang mesti tersedia pada kitchen set itu? Ini tergantung beberpa hal, misalnya jumlah perabot yang digunakan. Soal perabot ini, minimal harus ada kompor, sink, dan meja kerja. Jumlah lemari penyimpanan dapat disesuaikan dengan jumlah peralatan memasak dan jumlah timbunan bahan makanan. Jika kalkukasi total kebutuhan sudah diperoleh, buatlah kitchen set sesuai keinginan. Semakin sederhana desainnya bisa semakin murah pula ongkos pembuatannya.

Nah, sudah terbayang, kan, betapa mudah mendesain kitchen set! Selanjutnya, bawa desain Anda pada produsen. Minta mereka mengalkulasi harga dan membuatkan kitchen set Anda.

Foto: Hendra Nizwar

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular