Follow Us

Kompor Meledak? Apa Saja Penyebabnya?

Devi F. Yuliwardhani - Rabu, 20 Maret 2013 | 06:43
Kompor Meledak Apa Saja Penyebabnya
Devi F. Yuliwardhani

Kompor Meledak Apa Saja Penyebabnya

Kebakaran selalu tak mengagetkan, tapi selayaknya bisa ditangani agar tak meluas dengan cepat, seperti yang terjadi di kawasan Kebon Melati, Jakarta. Suwani, warga Kebon Melati yang pernah jadi korban menuturkan, daerah sekitar pemukimannya memang sering mengalami kebakaran. Kali ini yang menyebabkannya adalah ledakan kompor yang berasal dari salahsatu rumah warga. Kemudian mengapa kompor meledak rentan terjadi di masyarakat? Berikut beberapa penyebabnya.

Tabung gas biasanya diproduksi secara massal, sehingga tidak jarang terdapat beberapa tabung gas dengan kondisi cacat. Hal inilah yang perlu diperhatikan dan dilakukan pengecekan.Kualitas selang dan regulator kompor yang kurang terjamin. Hal ini kerap jadi salah satu penyebab kebocoran gas yang memicu ledakan. Sebaiknya Anda menggunakan produk dengan label SNI yang memang sudah teruji standar kelayakannya. Namun apakah hal ini sudah menjamin? Tentunya Anda harus cermat juga dalam pemasangan dan pengecekan. Sekarang ini sudah terdapat regulator yang otomatis, dimana saat kompor tidak digunakan, gas tidak akan mengalir ke dalam selang. Kurangnya pengetahuan tentang cara pemakaian dan perawatan. Lakukan pemeriksaan rutin kompor Anda. Mulai dari komponennya hingga tabungnya. Sebisa mungkin gunakan tenaga ahli/service yang memang mengerti. Untuk cara mudahnya, cek apakah bau gas keluar dari selang atau tabung. Jika iya, segera lakukan penanganan.Buatlah bukaan yang cukup pada area dapur. Selain untuk mengoptimalkan pencahayaan, bukaan ini membuat sirkulasi udara terjadi sehingga jika terjadi kebocoran gas akan dialirkan keluar ruangan melalui jendela.Selalu gunakan jasa tukang service yang memang ahli dibidangnya.

Tabung gas biasanya diproduksi secara massal, sehingga tidak jarang terdapat beberapa tabung gas dengan kondisi cacat. Hal inilah yang perlu diperhatikan dan dilakukan pengecekan.

Kualitas selang dan regulator kompor yang kurang terjamin. Hal ini kerap jadi salah satu penyebab kebocoran gas yang memicu ledakan. Sebaiknya Anda menggunakan produk dengan label SNI yang memang sudah teruji standar kelayakannya. Namun apakah hal ini sudah menjamin? Tentunya Anda harus cermat juga dalam pemasangan dan pengecekan. Sekarang ini sudah terdapat regulator yang otomatis, dimana saat kompor tidak digunakan, gas tidak akan mengalir ke dalam selang.

Kurangnya pengetahuan tentang cara pemakaian dan perawatan. Lakukan pemeriksaan rutin kompor Anda. Mulai dari komponennya hingga tabungnya. Sebisa mungkin gunakan tenaga ahli/service yang memang mengerti. Untuk cara mudahnya, cek apakah bau gas keluar dari selang atau tabung. Jika iya, segera lakukan penanganan.

Buatlah bukaan yang cukup pada area dapur. Selain untuk mengoptimalkan pencahayaan, bukaan ini membuat sirkulasi udara terjadi sehingga jika terjadi kebocoran gas akan dialirkan keluar ruangan melalui jendela.

Selalu gunakan jasa tukang service yang memang ahli dibidangnya.

Foto : iDEA/Febrina Syaifullana

Sumber : Dari berbagai sumber

Editor : Devi F. Yuliwardhani

Latest