Follow Us

Ini Dia 5 Kafe di Jakarta Bernuansa Warna Pink yang Instagramable

Stefani Arin - Rabu, 13 Juni 2018 | 13:00
kafe pink di jakarta | instagram/ottomans.coffee
instagram/ottomans.coffee

kafe pink di jakarta | instagram/ottomans.coffee

IDEAonline - Banyaknya kafe dan restoran yang ada di Jakarta, membuat persaingan antar kafe semakin sengit. Bukan hanya berlomba-lomba menawarkan cita rasa makanan dan minumannya yang enak, tetapi juga dari sisi interiornya.

Beberapa tahun yang lalu, mungkin gaya industrial jadi primadona untuk interior kafe dan restoran. Tetapi, perlahan mulai ditinggalkan dan beralih ke nuansa tema warna pink! Ya, semakin banyak kafe di Jakarta yang melirik warna tersebut.

Antusiasme masyarakat pun cukup tinggi, mengingat konsep warna pink tersebut bisa juga dijadikan objek foto yang instagramable!

IDEA Lovers juga ingin berburu kafe dengan konsep warna pink di Jakarta? Ini dia!

1. Samakamu

Dari namanya saja sudah cukup unik. Coffee shop yang terbilang cukup baru di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan Ini, memiliki lahan yang sebenarnya tak terlalu luas. Untuk itu, nuansa warna pink diaplikasikan pada satu dinding saja sebagai point of interest. Agar lebih menarik, ditambahkan tanaman kaktus di bagian tengahnya.

kafe pink di Jakarta | instagram/samakamu.id
instagram/samakamu.id

kafe pink di Jakarta | instagram/samakamu.id

2. Ottoman's Coffee

Masih berlokasi di Kuningan, Jakarta Selatan, coffee shop ini langsung tampil memukau. Warna pink diaplikasikan pada seluruh area duduk yang sengaja dibuat layaknya tribun penonton dengan tiga tingkat saja. Bahkan, kursi dan mejanya pun menggunakan warna pink yang sama, sehingga tampak menyatu. Objek foto yang patut dicoba!

kafe pink di jakarta | instagram/ottomans.coffee
instagram/ottomans.coffee

kafe pink di jakarta | instagram/ottomans.coffee

Baca juga :

Bosan Dekorasi Ruangan yang Itu-Itu Aja? Coba Terapkan Tips Berikut!

Mau Berangkat Mudik? Yuk, Lakukan 11 Hal Ini Agar Rumah Tetap Aman!

Ini Alasannya Kenapa Pintu Kamar Mandi Tidak Tertutup Sampai Bawah

3. Happiness Kitchen & Coffee

Restoran yang terletak di Bintaro, Tangerang Selatan ini sebenarnya mengusung tema natural. Satu area di outdoor didesain feminin dengan penggunaan warna pink, yang dipadukan dengan aksen gambar tanaman. Tulisan "hello gorgeous" pada dinding seolah menyapa para pengunjung yang datang.

kafe pink di Jakarta | instagram/happinesskc
instagram/happinesskc

kafe pink di Jakarta | instagram/happinesskc

4. Firenze Gelato & Coffee

Kafe yang menjual gelato ini terletak di kawasan Gading Serpong ini tak kalah menarik. Tampil chic dengan warna pink pada dinding dan beanbag. Adanya jendela kaca berbentuk bulat seolah menambah keunikan di lantai dua kafe ini. Lantai dibiarkan terekspose sehingga warna abu-abu dan pink menjadi kesatuan yang menarik.

kafe pink di Jakarta | instagram/manualjakarta
instagram/manualjakarta

kafe pink di Jakarta | instagram/manualjakarta

5. Fedwell

Restoran di daerah Senopati, Jakarta Selatan, ini juga cukup menggemaskan. Lihat saja, bagian dinding yang melekuk ini memberikan aksen unik pada ruang restoran. Ditambah aplikasi warna pink pada dinding ini memberi nuansa yang berbeda.

kafe pink di Jakarta | instagram/manualjakarta
instagram/manualjakarta

kafe pink di Jakarta | instagram/manualjakarta

Selamat berburu foto!

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest