IDEAonline -Gaya etnik mengacu pada unsur tradisional pada kultur budaya tertentu. Salah satu ciri khasnya adalah terdapat elemen motif ornamen.
Tak jarang gaya etnik pun mampu menampilkan ruangan yang alami dan eksotis. Selain pada ruang publik, tak ada salahnya jika IDEA Lovers memberi sentuhan etnik pada kamar mandi.
Baca juga :
Baru Membeli Lemari? Usir Bau Lemari Baru yang Bikin Pusing dengan Ini
IDEA Lovers bisa memilih dekorasi yang sarat akan ornamen-ornamen. Misalnya kabinet pada wastafel yang memiliki tampilan cukup unik dari coraknya. Dipadukan dengan jendela danwallpaper, membuat kamar mandi terlihat lebih atraktif.
Baca juga :
Selalu Terlihat Romantis, Begini Tampilan Kamar Fitrop dan Irvan yang Seru Abis!
Untuk menyiasati gaya etnik tak terkesan berat dan alami, buat desain kamar mandi dengan memfokuskan satuitem saja yang kental bergaya etnik.
Misalnya,Tambahkan karpet bermotif etnik yang warnanya senada dengan kayu.