Follow Us

Mengenal Pelataran Ramayana, Tempat Bersejarah di Hotel Indonesia Kempinski

Agnes - Rabu, 10 Oktober 2018 | 18:45
Kubah Pelataran Ramayana
IDEA/Agnes

Kubah Pelataran Ramayana

Kubah Pelataran Ramayana
IDEA/Agnes

Kubah Pelataran Ramayana

Lokasi "Hariprana Design Week (HDW) 2018" bertempat di Pelataran Ramayana, Hotel Indonesia Kempinski.

Tempat ini ternyata memiliki nilai sejarah bagi Indonesia.

Hotel Indonesia menjadi salah satu bangunan yang akhirnya dibangun dalam rangka Asian Games tahun 1962.

Pelataran Ramayana yang menjadi bagian dari hotel ini pun tidak luput dari sejarah.

Menurut Kika, perwakilan dari Hotel Indonesia Kempinski yang ditemui saat konferensi pers pada Rabu (10/10/2018), memaparkan bahwa kubah Pelataran Ramayana ini sudah ada sejak 1962.

Tidak hanya kubah, namun mozaik serta lukisan yang terdapat di Pelataran Ramayana ini juga kental dengan budaya Indonesia.

Baca Juga : Denah Ide Renovasi Rumah Tua, Tambah 4 Kamar Tidur dan Ruang Servis

Mozaik di Pelataran Ramayana
IDEA/Agnes

Mozaik di Pelataran Ramayana

Bila dilihat, ruangan ini memang terdapat gambar beragam tarian Indonesia pada bagian dinding atas ruangan.

"Bisa dibayangkan, pada tahun 1962 sudah ada bangunan yang dahsyat seperti ini. Dan semua ini atas prakarsa Presiden pertama kita, Ir. Soekarno," ungkap Kika.

Baca Juga : Cantiknya Nuansa Monokrom di Dapur Mungil Berukuran 2 Meter Persegi

Editor : Alfa

Baca Lainnya

Latest