Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

4 Tips Aplikasikan Ide Renovasi Kolam Renang, Agar Dana Tak Boncos

Agnes - Sabtu, 27 Oktober 2018 | 15:15
Kolam renang
decoist

Kolam renang

IDEAonline- Ide renovasi untuk mengolah lahan luas di halaman belakang, selain dijadikan sebagai taman juga bisa dimanfaatkan sebagai kolam renang.

Saat mengaplikasikan ide renovasi kolam renang, kamu tidak boleh sembarangan.

Selain harus memiliki lahan yang luas, kamu juga harus membutuhkan dana yang cukup besar untuk mewujudkan ide renovasi kolam renang.

Inilah 4 tips aplikasikan ide renovasi kolam renang

Baca Juga : Hobi Pelihara Binatang, Ternyata Taman di Rumah Jokowi Mirip Tempat Penangkaran Burung!

Konstruksi kolam renang harus cukup kuat, salah satunya dengan menggunakan pelat baja untuk membuat
mvdovia.org

Konstruksi kolam renang harus cukup kuat, salah satunya dengan menggunakan pelat baja untuk membuat

1. Tentukan fungsi dari kolam renang

Sebelum membangun kolam renang buatan sendiri, kamu harus menentukan tujuan dan fungsinya.

Apakah itu untuk anak-anak atau orang dewasa dan apakah akan ditempatkan di dalam ruangan atau di halaman belakang.

Lebih baik kamu memilih berdasarkan fungsinya, agar kolam renang bisa digunakan dan cocok untuk semua anggota keluarga, baik untuk anak-anak maupun dewasa.

Baca Juga : Ini Dia Cara Mudah Merawat Taman Vertikal di Rumah, Tak Pakai Ribet!

kolam renang
dok. idesignarch.com

kolam renang

2. Pilih ukuran dan bentuknya

Biaya pembuatan kolam renang tergantung dari ukuran kolam renang yang dibuat.

Semakin besar ukuran, semakin besar pula biayanya.

Jangan lupa bahwa akan jauh lebih mudah dan lebih murah bila membangun kolam renang berbentuk persegi panjang daripada bentuk lainnya.

Bila memiliki dana lebih, kamu boleh saja membuat kolam renang dengan bentuk bulat atau bentuk menakjubkan lainnya.

Asalkan bentuknya tetap diselaraskan dengan desain lingkungan di sekitarnya.

Baca Juga : Lahan Terbatas Tetap Bisa Punya Taman, Begini Solusi Mudahnya!

kolam renang
dok. idesignarch.com

kolam renang

3. Cari tahu mengenai konstruksi bangunan kolam renang

Meskipun kamu tidak terlalu paham menganai konstruksi bangunan, namun tidak ada salahnya kamu mencari tahu di internet.

Kamu bisa mengetahui dasar-dasarnya sehingga kamu bisa menentukan ingin seperti apa tampilan kolam renang nantinya.

Baca Juga : Inspirasi Desain Ruang Makan, Asri Bersebelahan dengan Taman

Kolam renang

Kolam renang

4. Pilih peralatan yang dibutuhkan untuk kolam renang

Peralatan lengkap untuk kolam renang memiliki daftar yang cukup panjang.

Misalnya kamu perlu menentukan jenis sistem filter, apakah skimmer atau overflow.

Pilihan filter skimmer lebih murah dan lebih mudah diinstal daripada pilihan kedua.

Kamu pun juga perlu mempertimbangkan fitur tambahan yang dapat menambah hiburan di dalam kolam renang seperti hydro massage, air massage, atau air pancuran.

Sangat disarnkan agar renovasi kolam renang ini dilakukan oleh orang profesional yang dapat membantu memecahkan beberapa permasalahan.(*)

Baca Juga : Ide Renovasi Rumah Tumbuh, Sisakan Lahan untuk Tempat Bermain Anak

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular