Follow Us

4 Ide Renovasi untuk Buat Kamarmu Seperti Kamar di Drama Korea

Agnes - Minggu, 14 Oktober 2018 | 12:30
kamar drama korea
line

kamar drama korea

IDEAonline - Kalau kamu suka nonton drama Korea, kamu pasti akan melihat beragam kamar dari para tokohnya.

Kamar-kamar dari para tokoh pasti akan membuatmu nyaman.

Selain sederhana, kamar-kamar yang digunakan juga minimalis namun tetap terasa homey dan membuat betah.

Nah, kalau kamu ingin membuat kamarmu seperti yang ada di drama Korea, kamu harus melakukan sedikit renovasi.

kamar drama korea
line

kamar drama korea

Tidak harus mahal dan susah, ada 4 ide renovasi yang bisa kamu terapkan.

Inilah 4 ide renovasi untuk membuat kamarmu seperti di drama Korea.

Baca Juga : Mengerikan! 11 Jasad Bayi Membusuk Ditemukan di Loteng Rumah Ini

Kamar di drama Korea
tribunnews

Kamar di drama Korea

1. Buatlah dengan simpel

Tidak harus ribet dengan menggunakan banyak properti dan banyak warna, kamar yang ada di drama Korea biasanya memiliki desain yang simpel.

Kamu tidak perlu membeli beragam furnitur baru.

Namun kamu hanya perlu merapikan kamarmu dari berbagai perabotan yang tidak terpakai.

Memilih perabot atau perlengkapan seperti baju, buku-buku dan barang-barang yang tidak terpakai ini akan membuat kamar lebih mudah ditata, memiliki desain simpel namun tetap bergaya modern.

Baca Juga : Tidak Hanya Tempat Tidur, 4 Tempat Ini Juga Bisa Jadi Sarang Tungau!

Kamar di drama Korea
tribunnews

Kamar di drama Korea

2. Menggunakan warna soft

Dibanding menggunakan warna-warna yang terkesan berani, sebaiknya kamu memilih warna-warna pastel untuk kamar.

Warna pastel atau warna yang lembut lainnya akan membuat kamar juga terkesan lebih luas.

Hal ini penting agar kamarmu tidak terkesan penuh dan pengap.

Baca Juga : Yuk Intip Megahnya Kastil Windsor, Tempat Princess Eugenie Menikah

Kamar di drama Korea
tribunnews

Kamar di drama Korea

3. Tidak banyak perabotan

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, sebaiknya kamu memang tidak memasukkan perabot yang berlebihan ke dalam kamar.

Pilih juga perabot yang sesuai dengan ukuran kamar.

drama korea
home design

drama korea

Jangan sampai kamarmu akan disesaki dengan perabot yang terlalu banyak.

Pilih juga perabot yang multifungsi.

Perabotan yang multifungsi dapat membantu memaksimalkan kamar yang bergaya minimalis.

Baca Juga : Rio Febrian Tampil di Penutupan Asian Para Games, Ternyata Punya Penginapan Eksklusif Seperti Ini

Kamar di drama Korea
tribunnews

Kamar di drama Korea

4. Manfaatkan ruang untuk memperbanyak organizer

Salah satu trik untuk membuat kamar nyaman adalah dengan memperbanyak organizer (tempat menaruh barang).

Dengan menggunakan organizer, kamu tidak perlu membeli banyak lemari untuk menyimpan barang-barang.

Jika kamu tidak ingin memasukkan lemari atau laci, sebaiknya manfaatkan area dinding untuk penyimpanan barang-barang secara gantung.

Itulah 4 ide renovasi yang bisa kamu lakukan untuk membuat kamarmu seperti di drama Korea.

Selamat mencoba IDEA Lovers!(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest