Kebangetan Baru Tau, Ternyata Membersihkan Dispenser Hanya Butuh Waktu 10 Menit, Begini Caranya!

Senin, 14 Maret 2022 | 10:47
huffingtonpost.com

Kebangetan Baru Tau, Ternyata Membersihkan Dispenser Hanya Butuh Waktu 10 Menit, Begini Caranya!

IDEAonline - Water dispenser menjadi suatu benda rumah tangga yang dapat kita temukan di mana saja.

Keberadaan alat sebagai penunjang ketersediaan air minum ini tanpa disadari menjadi salah satu kebutuhan banyak orang. Setiap tempat dari mulai rumah hingga kantor, water dispenser menjadi sangat diperlukan keberadaannya.

Keberadaan water dispenser sering hanya dilihat sebelah mata. Padahal ia memberi banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga:Kembali Kedatangan Musim Hujan, Agar Rumah Terhindari dari Bocor Simak Penyebabnya di Sini!

Baca Juga:Waspada Saat Membeli Rumah Seken, Perhatikan Dapur Hingga Titik Ini, Jangan Terbuai Harganya!

Pemakaian water dispenser ternyata dapat menghemat biaya pengeluaran untuk air minum yang dibeli dalam ukuran kecil.

Bukan hanya itu, penggunaan alat tersebut juga menjadi bagian dalam menjaga lingkungan karena tidak membuang sampah plastik dari sisa botol minuman. Hal ini dikarenakan penggunaan galon air bisa dilakukan isi ulang dan berkali-kali.

Jika IDEA lovers tahu cara membersihkan dispenser air, maka hal itu akan mencegah penumpukan kotoran dan kemungkinan penyebaran penyakit.

Cara paling mudah agar ingat untuk membersihkan dispenser adalah saat pergantian galon airnya.

Hanya dalam 10 menit, begini caramembersihkan dispenser air yang baik dan benar, dilansir dariFaucets Reviewedmelalui kompas.com:

1. Cabut dispenser dari sumber listrik.

Baca Juga:Dibalik Rasa Pedas yang Disukai, Siapa Sangka Menanam Cabai Tidaklah Mudah, Ini Penyebabnya Saat Rontok!

Baca Juga:Jarang Ada yang Tahu, Siapa Sangka Ini Fakta Dibalik Menggunakan Sendok Logam Saat Menyendok Madu

2. Pastikan galon kosong dan keluarkan dari dispenser.

3. Bawa dan taruh dispenser ke lokasi yang nyaman untuk dibersihkan.

4. Celupkan spons ke dalam larutan pembersih yang sudah disiapkan.

Gunakan spons basah untuk menyeka dispenser mulai dari dalam.

Biarkan larutan tetap berada di dispenser selama sekitar 2 menit saja.

5. Tiriskan larutan melalui keran dispenser. Ini hanya berlaku untuk dispenser air dingin.

6. Tuang air bersih ke dalam dispenser. Bilas dan tiriskan kembali melalui kerannya.

7. Bilas dan tiriskan kembali melalui keran untuk menghilangkan bau cuka atau pemutih.

8. Lepaskan baki penampung tetesan dan bersihkan. Bilas dengan air dan keringkan dengan handuk lembut.

9. Keringkan dispenser dengan handuk sampai kering. Kemudian cuci tangan kamu.

10. Taruh galon air baru di tempatnya.

Baca Juga:Hati-hati Mau Cepat Malah Buntung, Ketahui 5 Peralatan yang Tidak Boleh Dimasukan ke Dishwasher, Jangan Coba-coba..

Baca Juga:Hati-hati Terbuai dengan Rumah Over Kredit, Ketahui Dulu Prosedur Aman untuk Menjual atau Membeli Rumah Over Kredit

Cobalah minum air dari dispenser untuk menguji kualitas air.

iStockphoto
iStockphoto

Kebangetan Baru Tau, Ternyata Membersihkan Dispenser Hanya Butuh Waktu 10 Menit, Begini Caranya!

Sementara itu, dispenser bagian luar juga perlu dibersihkan. Berikut ini cara membersihkan dispenser bagian luar mengutipMerry Maids.

1. Siapkan alat dan bahan pembersih yang dibutuhkan yaitu cairan pencuci piring yang ringan, cuka putih dalam botol semprot, kain mikrofiber.

2. Cabut listrik dispenser.

3. Lepaskan keran dan baki, lalu cuci di wastafel menggunakan campuran cairan pencuci piring dan air hangat.

4. Seka keran dan baki hingga kering dengan kain mikrofiber.

Baca Juga:Bakalan Hilang Selamanya, Begini Cara Usir Rayap Secara Alami dari Rumah!

Baca Juga:Jangan Khawatir Ibu-ibu, Ternyata Kamar Tidur yang Berdekatan dengan Dapur Masih Bisa Diantisipasi, Cepat Lakukan 4 Hal Ini!

5. Semprotkan bagian luar dispenser dengan cuka, termasuk area tempat nampan akan diletakkan.

6. Gunakan kain mikrofiber untuk menyeka sisa kotoran dan cuka.

7. Kembalikan keran dan baki ke tempatnya.

8. Dispenser siap digunakan kembali.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Sumber : Faucets Reviewed

Baca Lainnya