Jadi kamu harus mengukur ruangan secara benar dan lakukan lebih dari sekali.
Ketika kamu memiliki item yang kamu beli, baca deskripsi produknya untuk menemukan dimensi adan ukuran.
Kemudian gunakan pita atau tali sebagai pengukur di ruang yang akan kamu tempatkan.
Jika furnitur juga berukuran besar, perhitungkan ukuran dengan versi terbesar dari barang tersebut.
Ingat juga bahwa ruangan bukan satu-satunya pengukuran.
Tetapi kamu juga harus mengukur pintu dan tangga yang ada di rumahmu agar tidak sulit ketika dimasukkan ke rumah.
Baca Juga : Dengan Ketinggian 300 Meter, 42 Pencakar Langit Tahun Ini Selesai Dibangun!
2. Baca ulasan dari pembeli lain
Foto-foto produk di aplikasi belanja online memang ditampilkan dengan foto yang terbaik.
Tidak heran kamu sering terpikat dengan produk tersebut.
Namun sering kali ulasan menceritakan hal yang berbeda dan disitulah pembeli lain sering bercerita tentang pengalaman mereka terhadap produk tersebut.