IDEAonline-Di rumah mungil atau apartemen, dapur yang ada memiliki ruang yang terbatas.
Jadi para pemilik hunian tentunya harus memaksimalkan ruang yang ada.
Hal ini bisa menjadi komponen kunci untuk merancang dapur di apartemen dengan sempurna.
Tidak perlu merasa terbebani, kamu bahkan bisa menciptakan dapur yang fungsional namun tetap menarik secara visual.
Baca Juga : Ngerinya Banjir Bandang di Jeneponto, Rumah Hanyut Terbawa Arus
Untuk membuat dapur lebih menarik secara visual, caranya adalah dengan menghancurkan mitos bahwa dapur hanya bisa menggunakan satu warna.
Dapur kecilpun juga bisa menggunakan lebih dari tiga warna.
Hal ini bisa membuat mereka lebih menarik secara visual.
Kamu bisa menggunakan berbagai warna-warni ini untuk aksen pada dapur.
Berikut adalah 7 inspirasi desain dapur mungil dengan banyak warna atau pop color.
Baca Juga : Rumah Rapi dan Terorganisir? Inilah 8 Rahasia Mendapatkannya
1. Aksen kuning pada penyimpanan dan jendela
Warna putih pada dapur ini terasa sangat dominan.
Namun perhatian itu langsung teralih dengan adanya warna kuning pada bagian sisi penyimpanan dan jendela.
Cukup dengan warna kuning saja, tampilan dapur ini menjadi lebih berwarna dan ceria.
Baca Juga : Bebas dari Terpeleset, Ini Empat Material Lantai yang Aman untuk Dapur
2. Aksen pink pada pajangan
Warna putih pada dapur seakan memang menjadi warna yang aman.
Dengan warna putih pada kitchen set dan elemen kayu pada lantai, hiasan apapun yang digunakan di dapur ini terasa sangat cocok.
Begitu juga dengan pajangan berupa gambar warna pink yang terasa sangat kontras dengan dapur yang putih.
Baca Juga : Sering Disamakan dengan Tidur Siang, Ini Dia Penjelasan yang Benar Tentang Power Nap!
3. Lemari penyimpanan biru
Dengan kitchen set kayu dan penggunaan warna netral lainnya, dapur ini terasa lebih berwarna dengan menggunakan warna biru pada bagian lemari penyimpanan.
Selain itu,pada bagian backsplash juga menggunakan ubin dengan aksen garis-garis hitam.
Dapur ini juga sangat cocok berada di apartemen karena ukurannya cukup kecil.
Baca Juga : Tidak Ditempati Selama Setahun, Tampilan Kamar Warna Silver Milik Ayu Ting Ting Penuh Kisah Mistis!
4. Dapur dengan kap lampu kuningan
Dapur yang berada di salah satu apartemen di Paris ini terasa menarik.
Menggunakan furnitur dan perabot metalik, dapur ini juga mendapatkan nuansa berbeda.
Salah satunya adalah dengan adanya kap lampu yang menggunakan bahan kuningan.
Salah satu pajangan berwarna biru dan tumbuhan hijau kecil juga diletakkan untuk menambah warna pada dapur.
Baca Juga : Anti Mainstream dan Tetap Keren! 8 Inspirasi Desain Dapur Warna Hitam
5. Percikan warna kuning pada dominasi putih
Dapur mini ini merupakan salah satu dapur tanpa penyekat yang ada di apartemen.
Walaupun menggunakan warna putih untuk menambah rasa lapang pada ruangan, namun ada yang berbeda.
Penggunaan bola lampu yang digantung seakan berbeda.
Alasannya karena menggunakan kabel berwarna kuning.
Di sudut dapur juga diletakkan tanaman untuk penyegar ruangan.
Baca Juga : Ajari si Kecil Bersih Rumah dengan Metode Montessori, Seperti Apa Caranya?
6. Perpaduan biru dan putih
Tidak cukup hanya menempatkan aksen berwarna pada dapur?
Kamu bisa mengecat dinding bahkan lantai dengan warna yang sama.
Seperti dapur ini, menggunakan warna biru pada bagian lantai dan dinding.
Sedangkan untuk mengurangi penuhnya warna biru, kitchen set dan berbagai perabot dapur ini cukup menggunakan warna netral yaitu putih.
Baca Juga : Sepak Bola Indonesia Berduka, Ronaldikin Meninggalkan 3 Anak yang Masih Bersekolah, Ini Penyakitnya!
7. Lantai dan backsplash motif
Jika kamu tidak ingin menggunakan beragam warna dan mengatakan itu terlalu penuh, kamu bisa menggunakan cara lainnya.
Yaitu dengan menggunakan ubin dengan motif tertentu.
Kamu bisa memasangnya di lantai dan backsplash.
Jika kurang warna, gunakan lemari penyimpanan dengan warna oranye pada bagian pintunya.(*)