Follow Us

Catat, Inilah Cara Menghitung Ukuran Tangga Aman Rumah Bertingkat

Alfa - Minggu, 27 Januari 2019 | 17:25
Untuk rumah dengan penghuni anak kecil dan orang lanjut usia, sebaiknya tangga dilengkapi dengan railing yang sesuai syarat.
whenimanoldman.com

Untuk rumah dengan penghuni anak kecil dan orang lanjut usia, sebaiknya tangga dilengkapi dengan railing yang sesuai syarat.

IDEAonline - Secara fungsional, sebuah tangga harus memenuhi syarat-syarat sebagai jalur sirkulasi vertikal.

Tugasnya mengantar penghuni ke lantai lain yang berbeda ketinggian, membuat tangga harus kuat menahan beban saat dipijak.

Kekuatan yang harus mampu dipikul struktur sebuah tangga di rumah minimal sekitar 250 kg/m2.

Angka ini sudah memasukkan perhitungan bahwa struktur sebuah tangga juga harus mampu menahan berat anak tangganya sendiri (disebut beban mati) dan juga berat manusia yang melaluinya (beban hidup).

Baca Juga : Rumah Mungil, 3 Desain Tangga Unik Ini Cocok untuk Diterapkan!

Entah struktur dari beton, baja, kayu, ataupun model kantilever, kekuatan menanggung beban ini harus diutamakan.

Untuk keamanan, sebuah tangga butuh pagar, terutama jika jumlah anak tangganya lebih dari 5 buah.

Namun kebutuhan akan pengaman tambahan ini dilihat lagi dari penghuninya.

Untuk rumah dengan penghuni anak kecil dan orang lanjut usia, sebaiknya tangga dilengkapi dengan railing yang sesuai syarat.

Satu lagi yang menyangkut keamanan dan kenyamanan adalah kecuraman tangga.

Baca Juga : Bolehkah Tangga Ada di Luar Rumah? Ini Solusi Secara Ilmu Feng Shui

Tangga yang curam memang lebih berisiko bahaya dan kurang nyaman dilalui.

Kenyamanan ini ditentukan oleh dimensi anak tangga, berdasarkan perbandingan antara ketinggian dan lebar anak

Oleh sebab itu, sebuah tangga memiliki ukuran tertentu agar aman dan nyaman digunakan.

Inilah cara menghitung ukuran tangga yang aman dan nyaman.

1. Lebar tangga

Untuk tangga utama di rumah (bukan tangga servis), lebar tangga setidaknya 1,5 kali lebar manusia.

Ini dengan pertimbangan tangga dapat digunakan lebih dari 1 orang.

Baca Juga : Intip Desain Balkon Sosial Modular, Bikin Hubungan dengan Tetangga Semakin Hangat

Dengan begitu, lebar tangga minimum sekitar 90 cm.

Untuk anak tangganya, ada syarat agar ia nyaman didaki.

Rumus yang sering digunakan adalah 2a + b = 60 cm-65 cm.

Yang dilambangkan dengan a adalah ketinggian anak tangga, sementara b melambangkan lebar anak tangga.

Misalnya lebar anak tangga 30 cm, sebagai ukuran yang nyaman di telapak kaki manusia.

Maka ketinggian tangganya sekitar 15 cm.

Baca Juga : Menurut Feng Shui, Ini Dia Tempat yang Paling Tepat Meletakkan Tangga!

2. Pagar tangga

Pegangan (handrail) dan juga tiang pagar (balustrade) harus memenuhi syarat keamanan.

Ketinggian handrail yang nyaman dipegang tangan adalah sekitar 80 cm–90 cm.

Sementara jarak antartiang pagar (balustrade), sebaiknya jangan terlalu rapat agar anak tidak terjepit lengannya, tetapi juga jangan terlalu lebar agar kepala anak tidak bisa melewatinya.

Idealnya jarak antartiang ini 15 cm–20 cm. (*)Baca Juga : Desainer Italia Ciptakan Peralatan Rumah Tangga Teraso Bercorak Bintik Marmer

Editor : Alfa

Latest