Follow Us

Ide Desain Micro Living di Lahan Seluas 38 Meter Persegi, Ada Perpustakaan Mininya

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 31 Januari 2019 | 13:40
Desain kompak ruang cuci dan dapur. setiap jengkal dimanfaatkan untuk penyimpanan.
Arsitekinterior.com

Desain kompak ruang cuci dan dapur. setiap jengkal dimanfaatkan untuk penyimpanan.

Semua kebutuhan ruang setidaknya terakomodasi di lahan yang serba terbatas ini.

Rumah didesain 2 lantai setinggi 5 meter, dengan Lt. 1 tingginya 2,8M dan Lt.2 tingginya mengikuti kemiringan atap.

Di lantai 1 terdapat kamar mandi (2,6m2) yang posisinya ada di sebelah dapur; ruang cuci (2,4m2); dapur (4,1M2); ruang keluarga (10,7M2) yang multifungsi sebagai ruang makan, ruang kerja/belajar, dan ruang untuk tidur tamu; carport (10,4m2), dan taman (6m2).

Kamar tamu ini bisa difungsikan untuk anak laki-laki, jika kebetulan kedua anak berbeda gender.

Di lantai 2 ini terdapat kamar utama (5,7m2) dan kamar anak (4,5m2), perpustakaan mini, dan penyimpanan.

Satu Area Menampung 4 Fungsi

Kreativitas desain dimaksimalkan di area ruang keluarga.

Dibuat furnitur yang inovatif, yang bisa dilipat dan dibuka-tutup untuk menciptakan fungsi ruang baru sesuai kebutuhan.

Sofa multifungsi sebagai tempat tidur.

Lemari atau rak TV yang ketika dibuka bisa menjadi meja untuk digunakan makan atau bekerja atau belajar.

Dinding di area ini pun dimanfaatkan sebagai storage.

Saat storage tertutup, secara visual nampak sebagai permukaan dinding biasa, namun ketika dibuka ada storage di dalamnya.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest