IDEAonline -Beberapa bulan lalu Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Surabaya memvonis artis Vanessa Angel lima bulan penjara terkait kasus pelanggaran Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) terkait penyebaran konten asusila (Pornografi).
Vanessa disebut terbukti bersalah dan melanggar pasal 27 ayat (1) juncto Pasal 45 ayat (1) UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.
Kali ini dirinya sudah keluar dari penjara danmencoba meluruskan tudingan miring mengenai dirinya di media.
Baca Juga: Vanessa Resmi Ditahan, Begini Kisah Pahit Keuangannya dan Juga Reaksi Sang Ayah yang Bikin Sedih!
Melalui tayangan yang diunggah kanal YouTube MOP Channel (12/7/2019) ia memaparkan siapa sebenarnya sosok Rian Subroto. "Sosok Rian Subroto ini sampai sekarang enggak dihadirkan.
Banyak orang yang terlibat dalam kasus aku yang enggak dihadirkan ke persidangan.
Sementara mereka itu saksi kunci," ungkap Vanessa Angel.
Lebih lanjut Vanessa pun mengungkapkan apa yang terjadi saat penggerebekan. Vanessa mengaku awalnya mengaku bahwa dirinya pergi ke Surabaya untuk menjadi MC sebuah acara. "Makanya aku sempet Insta Story kan, 'menjemput rejeki'.
Baca Juga: Pertaruhkan Nyawa hingga Panjat Tembok, Maling Pakaian Dalam Wanita di Malaysia Jadi Viral!
Karena memang aku dibilanginnya mau nge-MC, ada panggung beneran," ucap Vanessa. Ia mendapat tawaran menjadi MC dari Sisca yang belakangan diketahui merupakan seorang mucikari.
Vanessa Angel tak menaruh curiga sama sekali terhadap Sisca, karena keduanya telah berteman selama setahun.
Terlebih sebelum-sebelumnya Vanessa mengaku beberapa kali diberi pekerjaan oleh Sisca untuk menjadi host. Kecurigaan baru muncul ketika Vanessa melihat lokasi untuk acara terlihat sepi.