IDEAonline-Pada masa sekarang ini, polusi udara menjadi semakin marak dan parah. Polusi udara ini dihasilkan baik dari asap kendaraan, asap rokok, dan masih banyak lagi.
Tanpa disadari akibat dari polusi udara ini dapat menyebabkan hal negatif yang cukup fatal bagi kesehatan kita.
Maka kita harus tanggap untuk menangani masalah ini dengan cara menghadirkan tanaman yang dapat menyerap racun-racun yang ada.
Baca Juga: Showroom Perdana Essenza Hadir Meramaikan Pasar Keramik Indonesia
Berikut terdapat 3 rekomendasi tanaman untuk interior rumah anda.
Sanseviera
Tanaman ini dikenal dengan sebutan Lidah Mertua.
Tanaman ini cocok digunakan untuk interior rumah.
Perawatannya pun mudah hanya dengan menempatkan pada tempat yang tidak terlalu kering dan juga rutin untuk menyiraminya.
Baca Juga: Menghadap Bukit, Begini Wujud Rumah Kaca yang Miliki Ventilasi Terbaik, Bikin Gamau Pulang Nih!
Tanaman ini dapat menyerap begitu banyak racun pada udara termasuk juga asap rokok. Selain itu tanaman ini juga dapat menyerap dengan jangkauan yang cukup luas yaitu ±150 m2.