Jangan menampung sarang penyakit di dalam ruangan, seperti piring kotor, pakaian kotor, dan sampah.
Ruangan yang bersih dan rapi akan membuat kamu merasa lebih nyaman dan bebas untuk beraktivitas.
Bermusuhan Sejenak dengan Elektronik
Layaknya masyarakat modern yang tak bisa hidup tanpa peralatan elektronik, mata dan tangan kamu tak dapat terlepas dari berbagai perangkat seperti ponsel, tablet, atau komputer.
Kamu menggunakannya di mana pun, bahkan kamar tidur dan kamar mandi.
Masyarakat modern menggunakan peralatan elektronik untuk berbagai kebutuhan, dari menyelesaikan pekerjaan hingga mencari hiburan.
Penelitian mengatakan, dari seluruh orang yang aktif menggunakan komputer, sebanyak 50% hingga 90% mengalami penurunan kesehatan mata.
Baca Juga: Jangan Mematikan Lampu Saat Menonton Televisi, Ini Alasannya!
Batasi penggunaan alat elektronik di rumah, terutama untuk hiburan.
Carilah alternatif sehat seperti membaca buku, bersosialisasi dengan anggota rumah, berkebun, atau berolahraga.
Meski sulit, mulailah membiasakan diri mematikan peralatan elektronik apapun, 2 jam sebelum tidur agar terhindar dari radiasi elektronik.