Follow Us

Hentikan 5 Kebiasaan Ini Selama #DiRumahAja Jika Tak Ingin Efek Buruk Diterima Keluargamu

Johanna Erly Widyartanti - Rabu, 15 April 2020 | 13:19
Beberapa kebiasaan sehari-hari selama #dirumahaja seringkali tanpa disadari punya efek buruk pada keluarga.
dok. 3.bp.blogspot.com

Beberapa kebiasaan sehari-hari selama #dirumahaja seringkali tanpa disadari punya efek buruk pada keluarga.

IDEAOnline-Hal-hal yang terlihat sepele dan biasa ini ternyata jika tetap dilakukan bisa membawa petaka bagi hidup keluarga.

Ini bisa memicu petaka yang mengancam kesehatan fisik maupun mental, keamanan, serta kenyamanan hidup keluarga.

Yuk dicermati yang berikut ini, dan ubah kebiasaanmu selama #dirumahaja yang saat ini sedang diterapkan untuk mencegah penyebaran covid-19.

Selalu simpan pakaian dengan rapi dan dalam keadaan bersih.
Dok Ace hardware

Selalu simpan pakaian dengan rapi dan dalam keadaan bersih.

Menunda Bersih-bersih

Akibat kesibukan yang sering menyita waktu, kamu seringkali menunda pekerjaan bersih-bersih hingga akhir pekan.

Sebelum saat yang ditentukan, kamu membiarkan ruangan berantakan dengan piring kotor sisa makanan, pakaian bekas pakai, dan sampah rumah tangga.

Ada penelitian mengatakan, ruangan yang berantakan akan memicu depresi.

Bahkan, tumpukan pakaian yang menggunung di sudut ruangan pun bisa membuat kamu stres secara sadar ataupun tidak.

Baca Juga: Berbagi IDEA Tetap Produktif dan Kreatif Saat #Dirumahaja, Bikin Pajangan Unik Tanpa Beli

 Membiasakan diri  mematikan peralatan elektronik apapun, 2 jam sebelum tidur agar terhindar dari radiasi elektronik.
Bustle

Membiasakan diri mematikan peralatan elektronik apapun, 2 jam sebelum tidur agar terhindar dari radiasi elektronik.

Buatlah peraturan untuk diri sendiri dengan prinsip “SEGERA”, misalnya tidak meninggalkan kamar tidur jika belum merapikan ranjang atau biasakan mencuci piring sehabis dipakai.

Editor : Maulina Kadiranti

Latest