Minyak cedarwood (kayucendana), clove (cengkeh), cinnamon (kayu manis), nutmeg, dan myrrh digunakan untuk membalsem mumi.
Baca Juga: Menilik Isi Rumah Nirina yang Bergaya Mid Century Scandinavia, Sesuai dengan Sejuknya Kota Bandung!
Baca Juga: Tips Sukses Atap Beton Antibocor Adalah Memperhitungkan Desain dan...
Ketika penggalian makam-makam Firaun dilakukan, masih tercium aroma ini walaupun samar-samar.
Wangi dan Sehat
Di rumah, aromaterapi bisa digunakan saat kita bersantai. Wanginya bisa sekaligus jadi pengharum ruangan, dan khasiatnya bisa membuat penghuninya sehat.
Yang paling ngetren akhir-akhir ini adalah aromaterapi menggunakan tungku pembakaran.
Sebenarnya, pembakaran ini hanya salah satu metode penyebaran aromaterapi diudara dengan memanfaatkan uap dari minyak esensial.
Anda bisa menggunakan cara lain, misalnya meletakkannya dekat kipas angin. Masalahnya, kipas angin atau AC cenderung menyimpan debu, sehingga jika minyak esensial ditaruh di tempat itu, debu bisa ikut masuk ke dalam paru-paru kita.
Ada lagi produk aromaterapi berupa lilin. Jika dibandingkan dengan pembakaran dengan tungku, lilin lebih mudah digunakan.
Namun terkadang, bahan lain dalam lilin bisa menimbulkan racun yang berbahaya bagi tubuh. Apabila penggunaannya benar, aromaterapi bisa memberi manfaat yang banyak bagi jiwa dan kesehatan. Jadi, tunggu apa lagi, ayo kita beraromaterap!