Follow Us

Pola Tidur Kacau karena Pandemi Covid-19? Atasi dengan Cara Ini!

Kontributor 01 - Kamis, 30 Juli 2020 | 23:14
Ilustrasi Tidur
Kompas.com

Ilustrasi Tidur

Baca Juga: Menunjang Tidur Berkualitas, Inilah Tips Membeli dan Mewarat Kasur

Ilustrasi tidur.
FOTO FERNANDO GOMULYA, DOK. DELUTION

Ilustrasi tidur.

Sehingga, kita bisa berpikir jernih, lebih fokus, dan mampu menyelesaikan persoalan kompleks.

Hal tak kalah penting, tidur berkualitas juga meningkatkan kesehatan mental.

Kurang tidur dapat memicu depresi, gangguan kecemasan, bipolar, sampai gangguan stres pascatrauma.

Bagaimana pandemi Covid-19 mengacaukan pola tidur?

Profesor neurologi dari University of Michigan AS, Dr. Cathy Goldstein menyebut, pandemi corona bisa berdampak besar pada pola tidur.

Menurut Goldstein, sejumlah orang yang dulu jadwal tidur berantakan, selama pandemi dan banyak tinggal di rumah jadwal tidurnya jadi lebih teratur.

Di sisi lain, ada juga orang yang selama pandemi Covid-19 jadwal tidurnya jadi berantakan.

"Beberapa orang jadwal tidurnya jadi lebih teratur karena minim aktivitas di luar rumah. Tapi ada juga yang jadi susah tidur," jelas dia seperti dilansir dari Time (24/6/2020).

Orang bisa susah tidur selama pandemi corona karena aktivitasnya banyak berkutat di rumah.

Kondisi ini bisa membuat tubuh kurang aktif bergerak ketimbang saat rutin beraktivitas di luar rumah.

Source : kompas

Editor : Maulina Kadiranti

Latest